Suara.com - Konser hologram Whitney Houston baru saja dihelat di Sheffield, Inggris, pada Selasa (25/2/2020) waktu setempat. Melansir CNN, konser bertajuk The Whitney Houston Hologram Tour ini dibuat oleh manajemen Whitney Houston dan BASE Hologram.
Sebagai pagelaran pertama, konser ini berlangsung sukses. Sang diva tampil bentuk hologram bersama band pengiring, penari latar, dan penyanyi nyata.
Layaknya konser musik, konser hologram ini juga sukses membius penonton dengan single hits Whitney Houston, antara lain 'How Will I Know', 'Greatest Love of All', dan 'I Wanna Dance With Somebody'.
Ketika membawakan lagu 'I'm Every Woman', Whitney tampil dalam balutan kemeja putih dan ripped jeans yang dilapisi outer terang. Penampilannya terlihat sangat nyata di atas panggung.
Hologram mendiang Whitney yang meninggal delapan tahun silam ini menutup aksi panggungnya dengan lagu hits berjudul 'I Will Always Love You'.
Rupanya, konser ini menuai banyak kritik karena dianggap sebagai bentuk eksploitasi terhadap sang diva.
Para kritikus musik menilai konser hologram hanyalah cara sebagian orang untuk mengeruk keuntungan atas karya Whitney Houston.
"Seperti yang akan dikatakan penggemar film horor kepada Anda, menghidupkan orang mati tidak akan pernah berhasil," tulis kritikus musik Alum Palmer.
Alum juga menyayangkan, sosok Whitney Houston dipenuhi dengan eksploitasi, bahkan setelah kematiannya.
Baca Juga: Cover Lagu Whitney Houston, Gadis Asal Cirebon Juara The Voice of Germany
"Biarkan bintang yang telah tidur ini untuk tetap berbaring," jelasnya.
Meski menuai banyak reaksi negatif, konser hologram Whitney Houston tetap dilanjutkan, sesuai dengan jadwal. Rencananya, konser ini akan berakhir pada April di Stockholm, Swedia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Promo Black Friday 2025 di Mal, Diskon Besar-besaran
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari yang Ada Carbon Plate untuk Race Day
-
3 Shio dengan Keberuntungan Besar 24-30 November 2025, Kamu Salah Satunya?
-
5 Rekomendasi Bedak Padat Mengandung Skincare Anti Aging
-
Rangkaian Skincare yang Bagus dan Murah untuk Guru Usia 40-an
-
5 Zodiak Paling Beruntung 24-30 November 2025, Intip Hari Hokimu!
-
Tiga Negara Jadi Destinasi Liburan Favorit Warga Indonesia di 2025, Jepang Masih Nomor Satu
-
Budaya Street Dance Mendunia, Jakarta Siap Jadi Panggung Besar Para Dancer Asia
-
5 Sepatu Lari Paling Nyaman untuk Kaki Lebar dan Badan Gemuk, Harga Terjangkau
-
5 Shio Paling Hoki 23 November, Mulai dari Karier, Keuangan, dan Asmara