Suara.com - Belakangan ini, sosok anak perempuan bernama Bunga Salsabila tengah menjadi viral di media sosial. Bukan sembarangan, gadis kecil ini mampu memikat warganet dengan kemampuan bahasa Jawanya.
Tak sembarangan, Bunga Salsabila terlihat menggunakan bahasa Jawa halus atau krama saat melakukan mukbang. Cara bicaranya yang rapi dan tertawa juga menuai pujian warganet.
Sosok Bunga Salsabila atau yang lebih akrab disebut Bungi Similikiti ini sendiri ternyata sudah kerap viral sejak tahun 2019 lalu. Dirinya sering mengunggah berbagai konten menarik di Instagram.
Nah, tak cuma jago bahasa Jawa maupun melakukan mukbang, Bunga Salsabila ternyata juga jago membuat tutorial makeup, lho.
Lewat salah satu video terbarunya, Bunga Salsabila pun membagikan tutorial makeup yang dinamai "Make Up Suka-suka Anti Corona" sesuai permintaan pengikutnya di Instagram.
Di sana, Bunga Salsabila terlihat menjelaskan langkah-langkah makeupnya sembari menggunakan baik bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris.
Layaknya beauty vlogger pada umumnya, gadis cilik ini pun memulai dengan menggunakan face mist, foundation, dan bedak.
Langkah berikutnya, Bunga Salsabila terlihat memakai eyeshadow hingga melakukan blending untuk warna-warna yang digunakannya.
Tidak ketinggalan, langkah-langkah seperti shading, memakai maskara, blush on, eyeliner, hingga memasang bulu mata palsu pun dilakukan oleh vlogger cilik ini.
Baca Juga: YouTuber Ini Borong Semua Produk Makeup, Pegawai Tokonya Takut Kena Prank
Sebagai sentuhan terakhir, Bunga Salsabila pun terlihat memakai lipstik untuk mengikuti potret makeup yang diminta oleh pengikutnya.
Kemudian, dirinya pun berganti menggunakan gaun, anting-anting, sekaligus wig panjang warna hitam untuk melengkapi penampilannya.
Gaya Bunga Salsabila yang totalitas melakukan makeup dari awal hingga akhir ini pun kembali sukses menarik perhatian warganet.
Belum lagi, gadis cilik tersebut melakukan tutorial makeupnya sembari bernyanyi untuk menghibur penonton.
"Gemes banget dong, ngomongnya lancar banget," komentar warganet lewat akun @shintasaaa_.
"Wah jago banget makeupnya," puji @abidaardelia_.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai