Suara.com - Sejak awal masa pandemi Covid-19, tim medis sebagai garda terdepan terus berjuang mengorbankan tenaga untuk mengobati pasien, serta mencegah infeksi menyebar. Tak tanggung-tanggung, kesehatan mereka dipertaruhkan di sini. Kapan pun, mereka bisa tertular virus corona tersebut.
Lewat video dari media sosial TikTok, seorang tenaga medis yang bertugas di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet, Jakarta, membagikan kisah kesehariannya yang membuat banyak warganet tersentuh.
Video dari akun TikTok @doc.ayuni tersebut memperlihatkan bagaimana alur yang harus dilewati oleh para tenaga medis sebelum merawat pasien di RSD Wisma Atlet.
Ia harus berpindah dari Tower 2 tempat para tenaga medis tidur ke Tower 3 untuk melakukan berbagai persiapan, mulai dari mengambil sepatu boot sesuai ukuran, mengambil Alat Pelindung Diri (APD), mengganti ID card, dan menggunakan APD sambil menutup semua celah yang berisiko untuk penularan virus.
Setelah berdoa bersama, mereka pun melanjutkan tugas untuk merawat pasien virus Covid-19 di Tower 6 dan 7, tempat di mana mereka menjalani isolasi.
Potongan video ini diunggah kembali di media sosial Twitter oleh akun @wowrfd dan viral dengan lebih dari 51,2 likes dan 27,4 ribu retweet.
"Nonton ini in the middle of anji video chaos breaks my heart even more," tulis akun tersebut pada Minggu (2/8/2020).
Tentu saja hal ini mengundang banyak komentar yang cukup beragam dari warganet. Mulai dari yang memberi semnagat hingga berkomentar negatif tentang perjuangan mereka.
"Ih gue meneteskan air mata aja dong liat ini. Gue yang pake apd tingkat 2 aja udah ga tahan mau nyopotin semuanyaaa. Sebel banget sama yang bikin semuanya ga bisa dikendalikan," cuit @shintadsd.
Baca Juga: Cegah Gelombang Ketiga Covid-19, China Kirim Tim Medis ke Hong Kong
"Semangat terus buat siapapun yang bekerja menghadapi pasien covid, mau itu dokter, perawat, bidan, cleaning service, pramusaji makanan, team lab, team pharmacist, dll. Pokoknya kalian semua hebat, sehat terus ya semuanya. Percayalah semua akan indah pada waktunya," komentar @kamugasendirian.
"Medical staffs risk their life everyday like that while people like anji keep spreading misleading information out there just to make him look 'woke' and 'informed'," tulis @kwetiauw_
"Saya perawat di RS negeri dan bekerja di hcu, sekarang hcu saya teruntuk covid, hal yang membahagiakan saya adalah setiap lihat pasien saya bisa senyum, karena sembuh dan meninggal keputusan Tuhan dan usaha manusia. Sakit hati, ya, dok baca orang-orang sok tau. Semangat bekerja ya dok. Terimakasih," tulis @bintangajahujan berbagi kisahnya juga.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan