Suara.com - Tak harus mengonsumsi obat-obatan, faktanya kini banyak cara alami yang bisa dijadikan alternatif menurunkan berat badan. Salah satu yang menarik untuk dicoba, dan terbilang sederhana ialah minum teh hijau secara rutin.
Seiring berjalannya waktu, teh hijau kian populer karena khasiatnya yang baik bagi tubuh. Salah satu manfaat teh hijau, ialah membantu diet agar lebih optimal secara alami.
Teh hijau kini juga sudah bisa didapatkan di supermarket terdekat. Tak perlu khawatir, karena beberapa merek teh hijau dijual dengan harga cukup terjangkau.
Mengutip dari laman Yukepo.com--Jaringan Suara.com, Rabu (30/9/2020), Zat catechin sebagai antioksidan baik yang dikandung teh hijau dapat mempercepat proses metabolisme tubuh.
Itu berarti proses pembakaran lemak juga terbantu dan perlahan dapat membantu proses penurunan berat badan. Jadi tentu saja, kandungan antioksidan pada teh hijau ini bisa lebih mengoptimalkan kegiatan olahraga kalian untuk menurunkan berat badan.
Meski butuh waktu yang lebih lama untuk melihat hasilnya secara jelas, nggak ada salahnya kalau tetap minum teh hijau sembari melakukan cara lainnya.
Terlebih lagi, sekarang ini teh hijau bisa dikonsumsi dengan berbagai macam cara baik sebagai minuman dingin maupun panas. Yang perlu kalian ketahui juga, ialah soal waktu terbaik yang disarankan untuk mengonsumsi teh hijau agar hasilnya lebih optimal.
Para peneliti menyarakan agar teh hijau diminum sebelum olahraga. Dalam sebuah penelitian yang diikuti oleh 12 orang laki-laki menunjukkan bahwa mereka membakar lebih banyak lemak ketika minum teh hijau sebelum mulai olahraga.
Peningkatan pembakaran lemak yang terjadi dapat mencapai 17%. Lumayan sekali bukan, jika hal ini rutin dilakukan?
Baca Juga: Dikenal Sehat, Diet Mediterania Bisa Turunkan Risiko Empat Penyakit Ini
Penelitian yang lain menemukan fakta yang kurang lebih sama. Dalam penelitian tersebut, orang yang minum teh hijau sebanyak tiga kali dalam sehari sebelum besoknya olahraga.
Kemudian mengonsumsi teh hijau lagi dua jam sebelum olahraga, ternyata ampuh untuk meningkatkan jumlah lemak yang terbakar.
Akan tetapi, minum terlalu banyak teh hijau juga tidak baik. Jangan terus-terusan minum teh hijau dengan anggapan semakin banyak akan mempercepat proses penurunan badan. Itu tidak benar.
Para ahli menyarankan hanya boleh minum teh hijau 2-3 kali dalam sehari. Ada tips lain agar zat di teh hijau tidak terbuang percuma. Pertama, kalian bisa merebus air hingga mendidih.
Setelah mendidih, jangan langsung digunakan tapi diamkan selama kurang lebih 10 menit. Setelah itu baru gunakan airnya untuk menyeduh teh hijau.
Jika langsung menyiramkan air panas ke teh hijau, dikhawatirkan zat catechin-nya akan hilang karena terbakar oleh air panas.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Dari Hobi Jadi Profesi: Cara Wonder Voice of Indonesia Cetak Talenta Voice Over Profesional
-
Catat, Ini 7 Titik Tubuh yang Perlu Disemprot Parfum agar Wangi Seharian
-
Specs Coanda vs Ortuseight Hyperblast 2.0, Duel Sepatu Lari Lokal Rekomendasi Dokter Tirta
-
Kalender Jawa 28 Oktober 2025 Selasa Pon: Mengungkap Sifat dan Peruntungan Weton Lainnya
-
5 Cushion Minim Oksidasi dan Cocok untuk Kulit Berminyak, Bye-Bye Wajah Kusam!
-
Bikin Negara Minta Maaf, Siapa MC Radio Televisyen Malaysia yang Salah sebut Prabowo jadi Jokowi?
-
Pendidikan Humaniora Digital: Menjaga Keseimbangan Teknologi dan Nilai Kemanusiaan di Era Modern
-
7 Matcha Powder Terbaik untuk Bikin Latte di Rumah: Rasa Lezat, Lebih Hemat
-
Terinspirasi dari Ruang Ganti Atlet Tenis, Lacoste Ubah Runway Jadi Panggung Atletik yang Elegan
-
Biodata dan Agama Rinaldi Nurpratama, Kakak Raisa Punya Karier Mentereng