Suara.com - Pangeran Harry dan Meghan Markle secara dramatis mengundurkan diri sebagai anggota senior Keluarga Kerajaan Inggris pada awal tahun ini.
Maret lalu, Duke dan Duchess of Sussex mengumumkan bahwa mereka akan mencari penghasilan di Amerika Serikat (AS). Saat ini, keduanya, bersama putra semata wayang mereka, Archie menetap di rumah baru di Santa Barbara, California.
Dilansir Express, ini berarti rumah mereka Frogmore Cottage, yang terletak di Windsor, dibiarkan kosong. Kabar terbaru, rumah itu dipinjamkan kepada Putri Eugenie dan Jack, ketika mereka bersiap menyambut anak pertama mereka di awal tahun depan.
Tentu saja, rumah ini memiliki arti khusus bagi Pangeran Harry dan Meghan Markle. Mengingat mereka juga menikah di Kapel St George, di halaman Kastil Windsor, pada Oktober 2018.
Kepindahan putri Pangeran Andrew dan Sarah Ferguson tersebut telah mendorong beberapa ahli kerajaan untuk mempertanyakan, apakah pasangan itu akan membayar sewa ke Sussexes?
Komentator kerajaan Roberta Fiorito dan Rachel Bowie sebelumnya mengatakan mereka yakin Eugenie tinggal di Frogmore tanpa membayar sewa.
Berbicara di podcast Royally Obsessed, Florito berkata, "Rasanya aneh bagi saya karena mereka baru saja melunasinya,".
Bowie juga menambahkan dia pikir ini adalah keputusan cerdas untuk menunggu rumah yang kosong.
"Saya tahu tetapi di sisi lain jika itu kosong, bukankah Anda lebih suka seseorang yang menjaganya? Menurutku mereka tidak membayar sewa. Aaya telah melihat beberapa laporan tentang itu," ungkapnya.
Baca Juga: Pangeran Harry Simpan Rahasia Besar dari Keluarga Kerajaan, Apa Itu?
"Saya pikir dimana tampaknya logis bagi saya, pandemi pasti telah menyebabkan banyak hal. Terutama saat kamu akan menyambut seorang bayi. Awalnya mereka berada di Istana Kensington tapi saya pikir secara logis ini semua tampaknya keputusan yang cerdas karena kita semua pindah selama pandemi ini," ujar dia lagi.
Sementara itu, Editor Kerajaan ITV, Chris Ship, sebelumnya telah mempertanyakan pengaturan keuangan antara dua pasangan terkait rumah tersebut.
"Hal yang tidak kita ketahui tentang ini adalah bagaimana pengaturan keuangan antara Eugenie dan Jack dan Harry dan Meghan," ujarnya
"Atau bisa juga 'tolong bayar kami berapapun pound per bulan'. Jadi hal ini akan menjadi sangat menarik," tutup dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan