Suara.com - Situasi pandemi membuat banyak orang khawatir untuk bepergian keluar. Tapi kini kamu tetap bisa mengunjungi kawasan Borobudur tanpa perlu datang ke sana.
Ya, Hari Warisan Dunia 2021, “Complex Pasts: Diverse Futures”, kamu kini bisa menikmati tur wisata Borobudur secara virtual. Inisiasi ini dilakukan oleh UNESCO Jakarta dan Citi Indonesia dengan dukungan Citi Foundation.
Program ini bekerjasama dengan Balai Konservasi Borobudur, dan pemandu-pemandu muda dampingan Program Kita Muda Kreatif, yaitu program pemberdayaan pemuda UNESCO-Citi yang menargetkan 300 wirausaha muda yang berada di situs-situs warisan dunia di Danau Toba, Borobudur, Prambanan, Klaten, Yogyakarta, Kotatua, Jakarta, Bali dan Lombok.
“Pandemi global telah memaksa kita untuk berpikir kreatif dan mencari alternatif untuk menikmati pengalaman berkunjung ke situs budaya. Virtual Tur adalah satu hasil eksperimen luar biasa, di mana dengan bangga kita mempersembahkan karya Virtual Tour ini dalam rangka Hari Warisan Dunia," kata Moe Chiba, Chief and Programme Specialist for Culture, UNESCO Jakarta.
Dalam kegiatan ini, para pemandu muda Borobudur mengambil bagian secara penuh dalam proses, serta berperan aktif untuk menjadi agen perubahan untuk mendukung pembangunan di sekitarnya
Selain itu, dalam acara ini yang berlangsung mulai 27 April 2021, para peserta diajak untuk mengeksplorasi situs warisan dan perdesaan disekitar Candi Borobudur, mengunjungi sanggar-sanggar kreatif yang dimiliki oleh para generasi muda Borobudur dan menikmati pertunjukan istimewa dari para seniman muda Borobudur.
“Di Borobudur, selain sebagai warisan budaya tangible juga terdapat beraneka macam warisan budaya intangible yang bisa ditemukan. Saat ini, kita sedang dalam proses penyusunan cerita dan narasi tentang Borobudur sehingga kita bisa menunjukkan semua pengetahuan dan potensi-potensi Borobudur sebagai kawasan," kata Direktur Jenderal Kebudayaan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Hilmar Faried dalam keterangannya Selasa, (27/4/2021).
Ia mengatakan bahwa melalui Virtual Tur ini masyarakat diundang untuk menjelajah Kawasan Borobudur untuk menemukan semua pengetahuan di balik Borobudur. ia berharap pengetahuan yang sangat bernilai ini akan lebih meningkatkan kesadaran dan menginspirasi untuk melestarikan budaya Indonesia.
Sebagai informasi, kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 200 peserta dari 27 provinsi di seluruh Indonesia. Animo masyarakat sangat tinggi menyambut acara ini terlihat jelas dari interaksi para peserta dalam kolom Zoom Interaktif – juga dalam menanyakan aneka macam informasi yang berkaitan dengan Kawasan Borobudur.
Baca Juga: Wisata di The Nusa Dua Bali Pakai Mobil Listrik? Simak Daftar Tarif di Sini
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
7 Sunscreen Tone Up di Indomaret untuk Cerahkan Wajah, Mulai Rp17 Ribuan
-
5 Cat Rambut yang Ampuh Tutupi Uban di Alfamart, Harga Mulai Rp14 Ribuan
-
5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
-
5 Merek Vitamin B Complex Terbaik untuk Jaga Energi dan Saraf Usia 45 ke Atas
-
5 Fakta Keluarga Manohara Odelia Pinot, yang Kini Putus Hubungan dengan Sang Ibunda
-
5 Toner Centella Asiatica Murah Alternatif SKIN1004, Hilangkan Chicken Skin dan Tenangkan Kulit
-
Timothy Ronald Kupas Cara Raditya Dika Mengelola Investasi demi Kebebasan Finansial
-
6 Lipstik Matte yang Minim Transfer dan Ringan di Bibir, Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Dehumidifier untuk Serap Kelembapan, Harga di Bawah Rp1 Juta
-
3 Zodiak yang Hidupnya Makin Lancar Setelah 12 Januari 2026