Suara.com - Maskapai penerbangan Jepang ANA Airways tengah menguji coba inovasi baru yang diklaim dapat membuat penerbangan jadi lebih higienis.
Mereka membuat pintu kamar mandi yang tidak harus dibuka menggunakan tangan. Inovasi tersebut dinilai dapat meminimalisir kontak dengan benda yang sering disentuh banyak orang. Sehingga bisa mencegah paparan virus corona penyebab sakit Covid-19.
Maskapai ANA akan meluncurkan 21 pesawat yang dilengkapi dengan pintu toilet handle, di seluruh penerbangan domestik Jepang mulai minggu depan.
Pintu cukup dilengkapi dengan pegas mekanis yang memungkinkan orang membuka pintu dengan siku atau lengan bawah.
Prototipe tersebut dibuat oleh ANA dan JAMCO, sebuah perusahaan yang berbasis di Jepang yang menciptakan produk untuk industri penerbangan, pada musim gugur 2020 sebagai respons terhadap pandemi Covid-19.
Hingga saat ini, satu-satunya tempat untuk mencobanya adalah di lounge ANA di Bandara Haneda Tokyo.
Setelah berada di dalam toilet, cara mengunci dan membuka pintu cukup dengan tombol geser yang sekaligus berfungsi untuk mengaktifkan lampu. Terdapat juga pegangan khusus sehingga penumpang dapat menggunakan siku untuk membuka pintu dari dalam.
"Kami terus berinvestasi dalam pengembangan dan implementasi teknologi inovatif karena kesehatan dan keselamatan penumpang dan staf kami adalah prioritas utama."
"Pintu toilet hands-free adalah contoh terbaru dari kami yang menerapkan prinsip ini," kata wakil presiden eksekutif senior manajemen pengalaman pelanggan dan perencanaan ANA Shinichi Inoue dikutip dari CNN.
Baca Juga: Kasus Covid-19 di India Meroket Gegara Masyarakat Abai Protokol Kesehatan?
ANA berharap bisa memperkenalkan konsep pintu hands-free tersebut pada lebih banyak pesawat, termasuk yang terbang dengan rute internasional.
Saat ini, sebagian besar orang asing tidak dapat memasuki Jepang dan perjalanan internasional sangat dibatasi.
Meskipun kemungkinan tertular virus saat berada di pesawat relatif rendah, tidak mengherankan jika kamar mandi adalah salah satu tempat paling banyak dihuni kuman.
Sejak terjadi Pandemi Covid-19, tak heran maskapai penerbangan telah mencoba berbagai pendekatan berbeda untuk kebersihan udara.
Seluruh maskapai penerbangan telah mengharuskan penumpang dan awak pesawat mengenakan masker selama perjalanan. Bahkan beberapa mengharuskan staf mengenakan APD lengkap.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Tanggal 17 November Memperingati Hari Apa? Yuk Cari Tahu
-
7 Rekomendasi Warung Selat Solo Legendaris, Rasa Otentik Sejak Tahun 70-an
-
4 Sunscreen Terbaik dengan SPF 100 yang Ampuh Blokir Sinar UV
-
Literasi Keuangan untuk Gen Z di Kampus: Bekal Wajib di Tengah Maraknya Layanan Finansial Digital
-
7 Sunscreen Paling Murah dengan Efek Mencerahkan, Kulit Kusam Teratasi
-
Era Baru Makeup Flawless: Saat Riasan Tak Hanya Mempercantik, Tapi Juga Merawat Kulit
-
Terpopuler: Beda Silsilah Keluarga 'Dua' Raja Solo hingga 5 Dosa Habib Bahar bin Smith
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas