Suara.com - Memiliki beragam suku dan etnis membuat Indonesia memiliki daya tarik khusus di mata wisatawan. Memanfaatkan keunikan ini, jaringan hotel Accor yang memiliki 130 hotel di 30 destinasi di Indonesia, meluncurkan penawaran program Rediscover Indonesia beberapa waktu lalu.
Melalui penawaran ini, para tamu dapat menikmati perjalanannya dengan merasakan pengalaman menikmati destinasi dan kuliner lokal, mencoba aktivitas alam sambil menemukan budaya lokal hingga meningkatkan kesehatan dan kebugaran di masing-masing hotel yang mereka tempati.
Untuk menghadirkan beragam kesitimewaan tersebut, Accor bekerjasama dengan beragam UMKM di daerah masing-masing sehingga tamu dapat lebih menghargai alam, budaya, dan adat istiadat Indonesia.
"Kami mendorong tamu menikmati destinasi domestik dan merasakan penawaran ikonik yang luar biasa serta mendukung produk lokal lewat promosi dan penggunaan produk UMKM lewat penawaran ini," kata Garth Simmons, CEO Accor Southeast Asia, Japan and South Korea.
Salah satu hotel jaringan Accor, Mercure Jakarta Gatot Subroto, turut menghadirkan pengalaman menarik melalui dua pilihan program kuliner tradisional unik tersebut.
Pertama, tamu dapat menikmati Wedang Uwuh yang hangat serta sagon bakar atau hidangan tradisional lainnya secara gratis saat menyambangi hotel yang berada di kawasan Kuningan, Jakarta ini.
Sedangkan untuk program berbayar, Mercure Jakarta Gatot Subroto juga menawarkan tamu untuk dapat menikmati suguhan Ternakopi serta suguhan jajanan pasar lainnya, salah satunya sagon bakar di Flora Restaurant yang terletak di lantai 5 hotel, dengan harga Rp80 ribu++ untuk 2 orang.
"Sagon bakar yang dipilih adalah produksi dari UMKM yang telah dipilih, yaitu CV Linggar Sari yang berlokasi di Ciamis dan telah berdiri dari 10 tahun yang lalu serta memilki lebih dari 10 produk yang tersebar di Jawa Barat," jelasnya.
Khusus di bulan Ramadhan, Flora Restaurant juga menghadirkan berbagai macam pilihan menu favorit mulai dari takjil, masakan-masakan yang diracik khusus seperti kambing panggang dengan nasi kebuli, rendang daging sapi, kari ayam, ayam bakar kalasan, berbagai macam pilihan pasta, ayam tikka masalla, ikan goreng lemon dan masih banyak lagi cukup dengan Rp250 ribu nett per tamu.
Baca Juga: Cardi B Melokal, Ini 4 Kuliner Indonesia yang Pernah Masuk Instastory-nya
Tamu juga dapat memilih promosi membeli 10 paket iftar dan mendapatkan 12 paket, membeli 5 paket iftar dan mendapatkan 6 paket dengan harga mulai dari Rp200 ribu. Sedangkan untuk anggota Accor Plus dapat menikmati tambahan potongan sebesar 30 persen untuk paket berbuka puasa ini.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
9 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Sawo Matang, Hasil Flawless dan Tahan Lama
-
7 Sepatu Running Plat Carbon Terbaik, Lari Makin Kencang Modal Rp500 Ribuan
-
Viral! Ibu di Lampung Amuk Siswi yang Diduga Bully Anaknya yang Yatim, Tegaskan Tak Mau Memaafkan
-
7 Rekomendasi Outfit Pilates Hijab yang Nyaman dan Stylish, Harga Terjangkau
-
Gebrakan Fashion Indonesia: Purana dan Fuguku Pukau Panggung Internasional di Kuala Lumpur
-
4 Rekomendasi Face Wash Non SLS yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
6 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Pace 6, Nyaman dan Cegah Risiko Cedera
-
Fosil Reptil Laut Berleher Panjang dari Zaman Purba Ditemukan di China
-
7 Pilihan Lip Tint Warna Natural untuk Remaja, Glow Up Alami Modal Rp15 Ribuan
-
5 Sunscreen Mengandung Ceramide untuk Melindungi Skin Barrier, Ramah Kulit Sensitif