Suara.com - Soto ayam menjadi salah satu makanan Indonesia yang paling banyak ditemui di warung makan dan restoran manapun. Resep soto ayam khas Indonesia kaya akan rempah-rempah yang menguatkan cita rasanya. Setiap daerah di nusantara pun mempunyai cara membuat soto ayam yang berbeda sesuai cita rasa yang dimiliki.
Satu mangkuk soto minimal terdiri dari nasi, mie bihun, dan kuah. Bagi kamu yang ingin meracik soto ayam sendiri di rumah, simak 3 resep soto ayam khas nusantara yang dirangkum dari laman Daily Cooking Quest, Minggu (22/8/2021).
Bahan-bahan dipersiapkan:
- Daging ayam, 1 kg
- Daun salam, 5 lembar
- Daun serai, 3 batang
- Daun bawang, 3 batang
- Daun jeruk, 5 lembar
- Lengkuas, 1 ruas jari
- Gula pasir, 1 sdm
- Air bersih, 4 liter
- Garam
- Minyak goreng
Bahan-bahan yang dihaluskan:
- Bawang merah, 6 siung
- Bawang putih, 10 siung
- Kemiri, 4 butir
- Kunyit bakar, 3 ruas jari
- Jahe, 2 ruas jari
- Ketumbar, 1sdt
- Merica, 1 sdt
Bahan membuat koya
- Kerupuk udang yang telah digoreng, 8 biji
- Bawang putih, 6 siung
Bahan pelengkap
- Daun seledri
- Mie soun yang direndam air panas, 200 gr
- Telur ayam yang direbus, 6 butir
- Tauge yang direbus, 250 gr
- Kol, diiris halus
- Bawang merah goreng
- Perasan jeruk nipis
Bahan sambal (dihaluskan)
- Cabai rawit merah, 200 gr
- Bawang putih, 2 siung
- Garam secukupnya
Cara Membuat Soto Ayam Lamongan
Baca Juga: Jejak Toleransi dalam Semangkuk Soto Kudus
- Haluskan bumbu untuh kuah, terdiri dari bawang merah, bawang putih, kemiri, jahe, lengkuas, merica, kunyit, dan ketumbar. Haluskan dengan lesung atau blender bumbu.
- Rebus air 4 liter bersama ayam dalam panci. Kecilkan api dan didihkan selama 10 menit. Gunakan skimmer/slotted untuk menghilangkan buih yang mengambang.
- Panaskan minyak dalam wajan di atas api sedang-tinggi dan tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan daun salam, serai, dan daun jeruk. Aduk dan masak selama 1 menit.
- Masukkan bumbu halus yang sudah matang ke dalam panci kuah. Didihkan dengan api kecil selama 15-20 menit. Tambahkan garam sesuai keinginan.
- Keluarkan daging ayam yang sudah matang dari panci, kemudian potong daging menjadi 4 bagian.
- Sambal. Rebus cabai rawit dan bawang putih sampai lunak, tiriskan. Cincang halus cabai dan bawang putih, campur dengan 1 sdm air, ½ sdt garam.
- Koya. Goreng kerupuk udang. Goreng bawang putih cincang hingga cokelat keemasan. Haluskan kerupuk udang, bawang putih goreng, dan garam.
Kontributor : Yulia Kartika Dewi
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur
-
50 Kata Mutiara untuk Anak yang Menenangkan Hati dan Memotivasi
-
7 Conditioner di Indomaret untuk Rambut Kering dan Mengembang
-
Siapa Istri Roby Tremonti Sekarang? Isu Grooming Seret Nama Sang Aktor
-
Biodata dan Agama Roby Tremonti yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
-
8 Moisturizer Gel yang Tidak Bikin Kulit Kusam dan Ampuh Mengunci Kelembapan