Suara.com - Seberapa sering Anda pergi belanja baju baru? Selain belanja baju baru, baju yang sudah tidak terpakai biasanya akan dipilah hingga diberikan pada orang lain.
Belum lama ini, seorang konten kreator di TikTok membagikan siklus perjalanan baju yang biasa dilakukan oleh orang Indonesia. Videonya pun viral dan ramai dikomentari warganet.
Lewat unggahan di TikTok, akun @dwikiafrilian_ membagikan siklus baju di Indonesia. Saat pertama dibeli, baju yang masih bagus akan digunakan untuk bepergian.
"Siklus baju orang Indonesia," tulisnya pada unggahan video tersebut sambil menunjukkan kemeja warna cokelat yang masih memiliki label harga.
"Jadi baju pergi-pergi (masih bagus)," lanjutnya.
Setelah dipakai untuk bepergian, baju tersebut lantas berganti menjadi baju rumah. Dalam video, ditulis jika baju sudah terlihat biasa saja.
Tahap berikutnya, baju mulai tidak muat dipakai tetapi masih layak. Sehingga, baju pun diberikan kepada orang lain.
"Jadi baju adik (udah nggak muat)," tambahnya.
Terakhir, baju yang sudah rusak atau tak layak pakai tidak langsung dibuang. Sebaliknya, baju beralih menjadi keset.
Baca Juga: Viral Cewek Bule Cerita Momen Sedih dengan Tukang Siomay, Publik Batal Terharu Gegara Ini
"Jadi keset (udah buluk)," lanjut akun @dwikiafrilian_ sambil menunjukkan baju kemeja cokelatnya yang kini dipakai mengelap kaki.
"Kalian gini nggak sih?" tambahnya pada caption unggahan video tersebut.
Sejak dibagikan, video yang menggambarkan siklus kehidupan baju di Indonesia tersebut sudah viral ditonton hingga 1,9 juta kali.
Melihat video tersebut, tak sedikit warganet yang setuju hingga turut membagikan pengalaman kocak seputar baju mereka.
"Habis jadi keset, jadi lap masak/oli. Kalau udah minyakan item banget baru buang," tulis salah satu warganet melanjutkan.
"Baju aku pernah tiba-tiba jadi lap kompor padahal masih dipake. Besoknya dicuci lagi sama emak, dibalikin ke lemariku."
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis
-
5 Parfum Murah Pria Tahan Lama Mirip Bleu de Chanel, Mulai Rp200 Ribuan
-
Begini Cara Warga Kertabumi Ubah Plastik Bekas Jadi Penghasilan Jutaan
-
5 Lip Balm Rp50 Ribuan untuk Lembapkan Bibir Kering dan Keriput di Usia 50 Tahun