Suara.com - Seorang wanita asal Amerika Serikat menarik perhatian lewat iklan penjualan rumah miliknya. Bukan hanya menjual rumah, wanita ini juga menjual mantan suami.
Melansir New York Post, iklan tersebut dibuat oleh seorang wanita 43 tahun bernama Crystal Ball.
Crystal hendak menjual salah satu rumahnya di Panama City Beach, Florida. Rumah tersebut memiliki tiga kamar tidur, dua kamar mandi, teras, kolam renang, dan hot tub dengan harga USD 669 ribu atau Rp10,1 miliar.
Tidak hanya itu, Crystal juga menawarkan mantan suami yang bernama Richard bagi pembeli yang merasa tertarik.
Crystal dan mantan suaminya bercerai setelah 7 tahun menikah. Meski begitu, keduanya masih berhubungan baik untuk mengasuh anak dan menjalankan bisnis bersama.
Wanita ini juga merupakan agen real estat. Saat ini, Crystal menjual dua rumah miliknya dan berjanji akan memberikan diskon jika ada yang mau ikut membeli mantan suami.
Pada iklan penjualan rumah miliknya, Crystal bahkan menyertakan foto mantan suami yang berpose di dalam rumah.
Selain itu, Crystal menyebut jika mantan suaminya tidak akan tinggal secara cuma-cuma. Sebaliknya, mantan suami Crystal siap melakukan banyak hal.
Dalam iklan, Crystal menulis jika Richard dapat membantu untuk memasak, membersihkan, hingga memperbaiki rumah yang rusak.
Baca Juga: 8 Potret Rumah Eross Sheila on 7 di Yogyakarta, Ada Ruangan Khusus untuk Gitar
Akibat menawarkan mantan suami, iklan yang dibuat Crystal sendiri sudah beberapa kali dihapus karena dianggap melanggar aturan.
Meski begitu, wanita ini tetap mengiklankan mantan suami untuk dijual bersama rumah miliknya.
Bahkan, Crystal merasa jika ini adalah cara pemasaran yang kreatif sekaligus cara untuk mengumumkan perceraiannya.
Sejauh ini, Crystal sendiri mengungkap jika iklan menjual rumah tersebut mendapatkan respons kocak dari orang-orang di sekitarnya.
"Aku harap seseorang melihat sisi lucunya dan mau membeli rumah serta Richard secepat yang mereka bisa," tutup wanita ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Salah Pilih Sepatu, Lari Jadi Gak Enak? Ini Beda Nike dan Adidas yang Wajib Dipahami
-
5 Rekomendasi Toner untuk Menghilangkan Flek Hitam, Mulai Rp30 Ribuan
-
Profil Atika Algadrie, Ibu Nadiem Makarim Aktivis Antikorupsi
-
Berapa Kekayaan Ashanty? Dilaporkan Eks Karyawan Atas Dugaan Perampasan Aset
-
Menag Yakin Tepuk Sakinah Bakal Tekan Angka Cerai di Indonesia, Bagaimana Lirik dan Apa Maknanya?
-
6 Serum Mengandung Peptide untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Bisa Atasi Flek Hitam
-
Dari Singkong Jadi Solusi Dunia: Bioplastik Greenhope Curi Perhatian di Expo Osaka 2025
-
UMKM Kini Bisa Punya Toko Online Sendiri, Gratis di Tahap Awal!
-
Urutan Penggunaan Skincare Skintific di Pagi dan Malam Hari: Rahasia Kulit Glowing dan Sehat!
-
10 Sunscreen SPF 50, Lindungi Kulit dari Flek Hitam dan Jerawat Tanpa White Cast