Suara.com - Pengembangan diri dalam karier dan berkarya perlu dilakukan perempuan Indonesia agar bisa bersaing di kancah dunia.
Dikatakan Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf) Angela Tanoesoedibjo mengajak perempuan Indonesia untuk senantiasa berinovasi dan beradaptasi dalam berkarya dan berkarier di dunia profesional.
"Hal yang paling konstan dalam kehidupan adalah perubahan, jadi selama kita bisa beradaptasi, berkarya, dan memberikan yang terbaik ya lakukan saja," kata Angela dikutip dari ANTARA.
Ia mengatakan, inovasi dan adaptasi terhadap hal baru adalah kunci utama dalam mengikuti dan memahami perkembangan zaman yang semakin modern.
Di masa yang penuh perkembangan teknologi saat ini, masyarakat khususnya kaum perempuan harus mampu beradaptasi dan mempelajari perkembangan yang ada di sekitarnya sehingga pengetahuan-pengetahuan baru tersebut bisa membantu dalam berkarya dan berkarier.
"Masih ada banyak hal yang harus terus kita pelajari. Jadi ya kita harus terus belajar dan kita harus punya tujuan hidup," katanya.
Selain itu, Angela menuturkan dengan profesionalitas yang tinggi, kaum perempuan bisa melampaui rintangan-rintangan seperti pandangan masyarakat terhadap perempuan yang berkarier.
"Kita bekerja secara profesional saja jadi hambatan-hambatan tersebut bisa kita overcome kalau kita profesional," kata Angela.
Angela juga menambahkan, selain kesetaraan, perlu juga ada keberpihakan terhadap kaum perempuan dalam kehidupan sehari-hari.
Baca Juga: Hari Kartini, Guardian Beauty Days Hadir Dukung Perempuan Indonesia Tetap Cantik Luar Dalam
"Jadi perlu ada kesadaran akan kesamaan hak bagi perempuan dan perlu keberpihakan terhadap perempuan apakah itu melalui fasilitas, atau kuantitas perempuan dalam organisasi tertentu," katanya.
Tag
Berita Terkait
-
Mengenal dr. Harmeni Wijaya, Perempuan Inspiratif Peraih ASEAN Women Entrepreneurs Award
-
Tsubaki Blooming Gallery: Bukan Sekadar Pameran, Ini Cara Perempuan Indonesia Mencintai Diri
-
Pink Melawan: Aksi Perempuan Tuntut Pembebasan Aktivis di Polda Metro Jaya
-
Massa Emak-emak Geruduk Mapolda Metro Jaya: Bebaskan Delpedro Marhaen dkk Tanpa Syarat!
-
Gelar Aksi 'Pink', Aliansi Perempuan Tuntut Pembebasan Delpedro Cs di Polda Metro Jaya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
Pilihan
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
Terkini
-
5 Bedak Waterproof yang Tahan Keringat untuk Usia 55 Tahun, Wajah Jadi Lebih Muda
-
Ramalan Keuangan Zodiak 26 Januari 2026: 4 Zodiak Dapat Bonus Besar di Tanggal Tua
-
7 Rekomendasi Sunscreen SPF 50 untuk Usia 55 Tahun Ke Atas
-
5 Sunscreen Lokal untuk Cegah Garis Halus dan Kerutan Usia 45 Tahun
-
Prinsip Kunci Manajemen Risiko Berbasis Volatilitas untuk Perdagangan Forex Efektif
-
Day Cream atau Sunscreen Dulu? Ini Urutan Skincare dan Rekomendasinya
-
5 Sunscreen Non Comedogenic untuk Flek Hitam Usia 45 Tahun ke Atas
-
Ini 7 Bahaya Menghirup Gas Nitrous Oxide Tabung Whip Pink yang Viral
-
12 Ramalan Shio Terbaru 25 Januari 2026 Tentang Keuangan, Cinta, dan Sial
-
Ruang Bermain yang Bisa Bergerak di Tengah Kota