Suara.com - Kisah pilu dialami seorang perempuan setelah menerima hadiah berupa bongkahan kayu. Padahal, dalam video yang dibagikan seorang pengguna TikTok, perempuan itu harusnya mendapat hadiah dari hasil mengikuti kuis atau give away.
Dalam video berdurasi 33 detik yang diunggah akun @angdulll2 Minggu (28/06/2022), terlihat seorang wanita yang membuka paket yang ia terima. Namun, saat ia membuka paket tersebut, bukan handphone yang ia dapat melainkan sebatang kayu.
“Saya yang video unboxing merasa ikut berdosa, seller terlaknat” tulis pemilik akun dalam caption videonya.
Diketahui, wanita tersebut memenangkan give away dari salah satu siaran langsung di TikTok. Dikatakan, pemenang give away tersebut akan mendapatkan handphone.
Namun, pengiriman itu sendiri menggunakan sistem cash on delivery (COD).
Sebelumnya, kurir juga juga sudah menyarankan agar wanita tersebut membatalkan pengirimannya saja. Namun, karena penasaran wanita tersebut meminta agar paket tetap dikirim.
Video tersebut lantas viral dan dibanjiri komentar netizen. Beberapa berkomentar kasihan kepada wanita tersebut. Beberapa lainnya juga berkomentar kalau video yang diunggah itu bisa menjadi bukti untuk dilaporkan nantinya.
“Cerdas kawan, bukti video beserta tiktokmu bisa membantu mbaknya untuk komplain, sehat selalu para kurir,” tulis akun @mas_paket_jnt dalam kolom komentar.
“Gua juga pernah ngalamin pas beli headset bluetooth, eh yang dikirim malah masker satu,” komentar @_perantas.
Baca Juga: Caisar YKS Ungkap Penghasilan dari TikTok: Bisa Beli Motor dan Mobil
“Aku sudah bolak balik menang GA, Alhamdulillah semua barang yang diantar benar, bahkan dapat laptop pun utuh,” tulis @atipah_zaen1217.
“Aku juga pernah dapat give away cincin mas, disuruh bayar beacukainya aja 100 ribu, tapi saya ragu jadi nurut aja sama bang kurirnya tolak paketnya daripada zonk,” komentar @lelakimochi.
Hingga kini, video tersebut telah ditonton lebih dari 1,7 juta. Tidak hanya itu, video singkat tersebut juga telah menerima suka lebih dari 62 ribu oleh pengguna TikTok.
Berita Terkait
-
Viral Suami Bergaji Rp 30 Juta Bawa Wanita Lain ke Rumah, Mendadak Ancam Istri: Boleh Poligami atau Kita Cerai?
-
Terekam CCTV, Karyawan Diduga Tuang Sendiri Minyak Goreng Lalu Pura-pura Jatuh, Publik: Cocok Main Sinetron!
-
Ramai Video TKI di Hong Kong Diduga Hampir Bunuh Diri, Akui Malu Mau Pulang Kampung Usai Uang Dibawa Kabur Pacar
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Terpopuler: Warna Lipstik yang Cocok Buat 50 Tahun ke Atas hingga Sampo Penghitam Uban Paling Ampuh
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Lokal: Aman Dipakai Naik Gunung, Keren buat Nongkrong di Cafe
-
Saham Tidur dan Cerita di Baliknya: Pelajaran Investasi untuk Anak Muda
-
Bordir dan Upaya Daur Ulang Pakaian di Tengah Tren Fesyen Berkelanjutan
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!