Suara.com - Bertemu artis dunia secara tidak sengaja merupakan pengalaman yang sangat langka. Hal itu juga yang dialami seorang perempuan, yang tidak sengaja bertemu dengan Justin Bieber di sebuah mal.
Pengalaman tersebut ia bagikan dalam video yang diunggah akun @bieberfeverbr Minggu (26/06/2022). Dalam video, terlihat seorang wanita bertemu dengan penyanyi internasional, Justin Bieber.
Wanita tersebut rupanya tidak sengaja bertemu dengan Justin di sebuah mal. Justin sendiri tampak sangat santai dengan mengenakan hoodie hitam dan topi yang diarahkan ke belakang.
"Semuanya, aku baru saja bertemu dengan Justin Bieber," ucapnya sambil merekam dirinya dan Justin yang berada di belakangnya.
Namun, hal yang membuat terkejut lainnya, Justin Bieber sendiri tiba-tiba langsung mengarahkan wajahnya ke telinga wanita tersebut. Justin mengatakan, kalau ia juga baru saja bertemu dengannya dan bertanya nama wanita tersebut.
"Aku baru saja bertemu denganmu, siapa nama kamu?" balas Justin Bieber.
Melihat Justin yang sangat dekat dengannya, wanita tersebut reflek teriak. Kemudian ia menjawab pertanyaan Justin dan menyebutkan bahwa namanya adalah Lizzy.
"Aku baru saja bertemu dengan Lizzy," sambung Justin setelah mendengar jawaban wanita tersebut.
Melihat Justin yang sedekat itu dengan penggemar, membuat netizen lainnya merasa cemburu. Beberapa netizen berandai jika wanita tersebut adalah dirinya.
Baca Juga: 3 Situs atau Aplikasi YouTube MP3 Download Cepat, Ringkas, dan Praktis
Sementara itu, netizen lainnya juga ada yang mengatakan dirinya akan pingsan jika berada di posisi wanita tersebut.
"Mimpi apa kamu semalam huh? Kamu sangat beruntung, aku sepertinya akan pingsan jika berada di posisi itu," komentar akun @echyjani.
"Kenapa deket banget sih ngomongnya woy," tulis akun @fierlyzettiraa.
"Justin berbisik di telingamu? Hey kamu hidup di dalam mimpi," komentar @vegusra.
"Kalo aku jadi mbaknya cuma bisa teriak-teriak terus pingsan kayaknya," tulis akun @rasasasw.
Hingga kini video wanita dengan Justin Bieber tersebut telah disaksikan lebih dari 1,5 juta kali.
Berita Terkait
-
Bukan Pengusaha Atau Pejabat, Terungkap Pekerjaan Mbah Kerto Kakek Viral Pembeli Pajero Cash Pakai Sekarung Uang
-
Nenek Pengemis ini Bikin Resah Pengendara di Jalan, Minta Uang Maksa Sampai Ketuk Kaca Mobil Berulang Kali
-
Dua Kali Aborsi, Wanita ini Ungkap Tak Bisa Hamil Setelah 10 Tahun Menikah: Tolong Jangan Seperti Saya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis