Suara.com - Batik merupakan salah satu kekayaan budaya Indonesia yang kecantikan motifnya sudah diakui dunia. Tidak hanya untuk acara resmi, saat ini penggunaan pakaian motif batik sudah banyak digunakan untuk kegiatan sehari-hari karena cukup beragam.
Supaya warna batik tetap terjaga dan tidak mudah luntur, kamu perlu memberikan perlakukan khusus, terutama saat mencuci batik. Tidak cukup dengan memisahkannya dengan pakaian lain, berikut tips merawat batik yang patut kamu coba!
7 tips menjaga warna kain batik supaya tidak mudah luntur
1. Cuci dengan air hangat dan bahan khusus
Kain batik, khususnya batik tulis memerlukan perawatan khusus supaya motifnya tidak cepat pudar, salah satunya dengan mencucinya menggunakan air hangat dan sabun khusus. Sabun ini bisa berupa buah lerak atau tanaman dilem. Namun jangan khawatir, saat ini sudah banyak sabun cuci khusus batik yang bisa langsung kamu beli.
2. Jangan memeras kain
Saat akan menjemur batik, pastikan kamu tidak meremasnya dengan keras, ini akan membuat serat kain rusak dan mudah melar. Sebagai gantinya supaya kain tidak terlipat saat dijemur, cukup kibaskan batik sebentar sampai airnya hilang sebagian.
3. Hindari menjemur di bawah matahari langsung
Alih-alih mengeringkan di bawah sinar matahari, pastikan untuk menjemur pakaian berkain batik di tempat yang banyak terkena angin dan teduh. Menjemur batik di bawah sinar matahari akan membuatnya cepat pudar atau memiliki warna belang.
Baca Juga: Kurangi Limbah Kain Batik, Ini yang Dilakukan Brand Lokal PART
4. Jangan gunakan mesin cuci
Saat mencuci, cukup kucek kain batik dengan lembut pada bagian yang benar-benar kotor, hindari pemakaian mesin cuci atau sikat baju. Setelah itu, celup-celup kain ke dalam air supaya kotorannya cepat larut. Mengucek terlalu keras, termasuk dengan mesin cuci akan merusak permukaan sekaligus motif kain.
5. Simpan dengan plastik
Setelah kain batik kering, pastikan untuk menyimpannya di tempat yang tidak lembab. Sebelum disimpan, masukkan kain batik ke dalam plastik tertutup. Ini dilakukan supaya baju batik kesukaanmu tidak dimakan ngengat. Selain itu, kamu juga bisa meletakkan akar wangi atau merica utuh dibungkus kain tipis ke dalam lemari.
6. Jangan setrika batik secara langsung
Tipe menjaga warna kain batik supaya tidak cepat pudar selanjutnya adalah dengan menyetrikanya menggunakan perantara. Caranya, tempatkan kain di atas batik yang akan disetrika supaya panasnya tidak langsung mengenai permukaan batik.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Keriput hingga Flek Hitam Jokowi dan Iriana Jadi Sorotan, Ini 7 Rekomendasi Sunscreen Usia 60-an
-
Beda Lamaran El Rumi dan Al Ghazali di Eropa, Mana yang Paling Romantis?
-
6 Fakta Keluarga Bravy Vconk, Ibunya Tak Bisa Lihat Langsung Anak Lamar Erika Carlina
-
Berapa Jumlah Terkini Korban Ponpes Al Khoziny Sidoarjo? Ini Update Data Terbarunya
-
Bukan Hanya soal Parkir, Duduk Perkara Konflik Yai Mim vs Sahara Berawal Dari Adab Berujung SARA
-
4 Potret El Rumi Lamar Syifa Hadju di Swiss, Cincin Mewahnya Jadi Sorotan
-
Lebih Efektif Buat Kamuflase, Intip Perbedaan Corak Loreng Seragam TNI yang Baru
-
5 Zodiak Paling Cocok dengan Libra, Si Penyeimbang yang Bikin Jatuh Hati
-
Sepatu NB Ori Dibuat di Mana: Apakah Buatan Indonesia Produk Asli?
-
Skin Booster vs DNA Salmon: Sama-Sama Melembapkan, Mana yang Lebih Baik untuk Kulit?