Suara.com - Kebiasaan mendengkur pasangan bisa menjadi salah satu alasan seseorang susah tidur. Hal tersebut bahkan bisa memicu masalah yang lebih rumit.
Dirangkum dari Times of India, keluhan itu diungkapkan seorang wanita anonim yang baru menikah sebulan lalu. Dia dan suaminya menikah karena perjodohan dan belum tahu banyak hal tentang satu sama lain, termasuk kebiasaan tidur.
"Salah satu masalah utama bagi saya yang tidak pernah saya duga adalah suami saya terlalu banyak mendengkur dan mengigau keras saat tidur," ungkap wanita ini.
Tak tahan dengan hal itu, wanita ini telah berkata jujur kepada suaminya bahwa dia tidak bisa tidur gara-gara dengkuran tersebut. Dia juga membicarakan masalah serupa kepada ibu mertua.
Namun, keluhan wanita ini dianggap remeh. Menurut suami maupun ibu mertuanya, mendengkur adalah sesuatu yang sangat wajar dan seseorang tidak bisa mengendalikan hal tersebut.
"Saya tahu dia bisa mengunjungi THT dan saya bahkan menyarankannya, tapi suami saya sepertinya tidak peduli tentang itu," kata dia.
Sebagai seorang wanita yang bekerja, tidak bisa tidur dengan baik di malam hari adalah masalah besar baginya. Wanita ini bahkan merasa dirinya sudah seperti zombie gara-gara susah tidur.
"Ini sangat merepotkan dan saya tidak bisa mengabaikannya. Mohon bantuannya. Bagaimana saya bisa meyakinkan dia?" tanya si wanita meminta saran.
Di sisi lain, sang suami berpikir bahwa istrinya akan terbiasa dengan kebiasaan tidurnya seiring berjalan waktu. Dia merasa tidak punya kendali atas hal tersebut dan menyarankan istrinya menggunakan penyumbat telinga.
Baca Juga: Unik! Simak 3 Alasan Kenapa Orang yang Jatuh Cinta Susah Tidur
"Pergi ke THT bisa sangat mahal karena saya pikir mereka mungkin menyarankan operasi atau sesuatu," ungkap si pria.
Pria ini tahu istrinya benar tak nyaman. Bahkan, sang istri sudah ada gelagat ingin pulang ke rumah orangtuanya.
"Istri saya bilang dia kurang tidur dan saya pernah melihatnya menangis. Saya tidak tahu harus berbuat apa," ujarnya kemudian.
Curhatan pasangan suami-istri ini ditanggapi oleh relationship coach bernama Vishal Bhardwaj. Kepada pihak suami, Vishal mengatakan, meski mendengkur saat tidur terdengar bukan seperti masalah besar, nyatanya itu bisa sangat membuat pasangan frustasi. Bukannya terbiasa, kondisinya malah bisa memburuk seiring bertambah usia.
Vishal lalu mengungkapkan bahwa tidur berkualitas adalah hal penting, terutama bagi mereka yang bekerja di bawah tekanan. Dia pun mendukung pihak istri yang tidak menganggap remeh masalah susah tidur gara-gara dengkuran suami.
Kepada si istri, Vishal berkata, "Anda harus mendorong suami Anda untuk mengunjungi THT. Selama dia menjalani pengobatan, Anda dapat menggunakan penyumbat telinga atau produk terkait lainnya di pasaran, seperti yang disarankan oleh ahli."
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis
-
5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda