Suara.com - Tinggal di kastil atau istana merupakan impian bagi banyak orang. Arsitetur yang megah membuat tinggal di kastil terasa sangat menyenangkan.
Meski demikian, tinggal di kastil bukan berarti akan selalu menyenangkan. Ada hal yang membuat tinggal di kastil bisa jadi sangat melelahkan.
Hal ini seperti yang tampak dalam unggahan akun TikTok @thecastlediary. Dalam unggahan itu, seorang wanita menunjukkan hal kurang menyenangkan yang ia rasakan saat tinggal di kastil.
"Semua orang ingin tinggal di kastil sampai mereka menemukan saat ketika kamu bersih-bersih," tulisnya di awal video.
Dalam unggahan itu, wanita ini tampak membersihkan setiap sudut kastil dengan seksama. Ia menyapu, mengepel, mengelap meja, dan lainnya. Setelah selesai, aktivitas beberes itu harus dilakukan lagi karena salah satu sudut sudah mulai kotor.
Kemudian, saat hidup di kastil dirinya sama sekali tak boleh malas. Ia harus siap berjalan jauh karena ukuran kastil yang sangat luas dan dari satu ruang ke ruang lainnya bisa jadi benar-benar jauh.
"Dan jangan lupa, kamu akan selalu melupakan sesuatu," tulisnya dalam unggahan tersebut. Ia kemudian menyatakan bahwa dirinya bukan bermaksud mengeluh namun itulah kenyataan yang ia rasakan.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Nggak apa-apa mbak, aku tetap mau tinggal di situ," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Presiden Jokowi Sebut Kepercayaan Masyarakat Anjlok, Aryanto Nilai Bersih-bersih Polri Bisa Baik
Warganet lain ikut berkomentar. "Berarti nggak cocok untuk makhluk rebahan kayak gue," ujar warganet ini.
"Aku selalu mengasumsikan jika aku tinggal di kastil. aku akan punya uang untuk menyewa pembantu," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Kamis (10/11/2022), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 9 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Siapa Nama Asli Roby Tremonti? Diduga Ganti Nama Demi Mirip dengan Gitaris Alter Bridge
-
Ini Deretan Sinetron Aurelie Moeremans, Awal Mula Bertemu Tokoh yang Disebut di Broken Strings?
-
Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
-
3 Lip Cream Oh My Glam dengan Shade Melimpah, Harga Murah Rp20 Ribuan
-
Jangan Panik! Ini 9 Daftar Susu Nestle di Indonesia yang Aman dari Isu Racun Cereulide
-
Deretan Mantan Aurelie Moeremans, Siapa Saja yang Jadi Tokoh Broken Strings?
-
5 Sunscreen Lokal No Whitecast dan Tidak Bikin Wajah Kusam, Mulai Rp30 Ribuan
-
13 Produk Susu Formula Nestle untuk Bayi yang Ditarik dari 49 Negara akibat Racun Cereulide
-
Kronologi Perpisahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti, Diwarnai Isu KDRT
-
Kisah Cinta DJ Patricia Schuldtz dan Darma Mangkuluhur Anak Tommy Soeharto