Suara.com - Fakta menarik hubungan suami istri Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi terungkap di sidang pembunuhan Brigadir J atau Joshua Hutabarat. Ternyata keduanya tidur pisah ranjang dan beda rumah.
Keterangan itu disampaikan Bharada E atau Richard Eliezer saat bersaksi dalam sidang pembunuhan berencana Brigadir J dengan terdakwa Kuat Maruf dan Bripka Ricky Rizal di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (30/11/2022).
"Mengenai kebiasaan FS pisah rumah dengan saudara PC saudara ketahui?," tanya hakim.
"Tahu sendiri," ujar Richard.
Hakim lalu menanyakan apakah ajudan lain juga mengetahui hal tersebut. Dengan tegas, Bharada E menjawab semua ajudan Sambo pun mengetahui hal tersebut.
"Iya (ajudan) tahu semua," kata Bharada E.
Tapi, kenapa ya pasangan suami istri pisah ranjang, apakah jadi tanda hubungan tidak harmonis?
Mengutip USA Today, faktanya menurut survei Better Sleep Council di 20112 dan National Sleep Foundation 2017, fenomena pasangan pisah tempat tidur sudah semakin umum dan lumrah ditemui. Data menunjukan 1 dari 4 pasangan pisah ranjang alias tidur di tempat tidur terpisah.
"Tapi masih ada rasa malu bagi sebagian besar orang untuk mengungkapnya, karena dianggap tabu di masyarakat," ujar Professor Yale's School of Medicine, Dr. Meir Kryger.
Profesor yang menulis buku berjudul The Principles and Practice of Sleep Medicine ini mengatakan tidur terpisah bisa dianggap sebagai salah satu cara, untuk merawat hubungan mereka.
Tapi pasangan suami istri yang sudah memiliki anak, perlu berkomunikasi dengan anggota keluarganya bahwa tidur terpisah bukan berarti ada masalah dengan hubungan mereka.
Ini karena ada beberapa anak yang malu, merasa tidak aman, dan khawatir saat kedua orang tuanya tidur terpisah.
"Beberapa anak bahkan bertanya-tanya, apakah kedua orangtuanya tidur terpisah karena sudah tidak saling mencintai," papar Kryger.
Psikolog Manhattan, Dr. Joseph Cilona mengatakan, tidur terpisah bisa berdampak baik dan buruk untuk hubungan, sehingga jika ingin dampaknya baik maka pasangan harus menjelaskan alasan ingin tidur terpisah.
Karena bisa jadi ada alasan lain untuk tujuan kesehatan dan istirahat yang lebih baik, seperti pasangan mendengkur, gelisah, parasomnia, sering pergi ke kamar mandi, hingga memiliki jadwal tidur yang tidak teratur.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
Terpopuler: Arti Mens Rea yang Bikin Panas Dingin hingga Istri Dilarang Jadi IRT Dalam Hukum Islam
-
Cara Mandi Junub yang Benar untuk Pria, Lengkap dengan Niatnya
-
4 Skincare Anti Aging GEUT Milik Dokter Tompi, Berapa Harganya?
-
5 Shio Ini Diprediksi Bakal Kaya Raya dan Sukses Besar di Tahun Kuda Api 2026
-
Hoki! Ini 5 Zodiak yang Bakal Kaya Raya sebelum Akhir Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Alat Kesehatan untuk Cek Gula Darah dan Kolesterol di Rumah, Mulai dari Rp100 Ribuan
-
5 Sepatu On Cloud untuk Umroh, Nyaman Buat Jalan 25 Ribu Langkah per Hari
-
Cari Cushion untuk Usia 50-an? Ini 5 Pilihan untuk Samarkan Garis Halus dan Kerutan