Suara.com - Nama Gita Savitri alias Gitasav kembali menjadi sorotan setelah pernyataannya mengenai childfree di kolom komentar beberapa waktu lalu. Melihat banyaknya komentar negatif yang diterimanya, ia dan sang suami, Paul Partohap melakukan siaran langsung membahas masalah tersebut.
Bahkan, ia mengajak warganet untuk melakukan siaran langsung bareng untuk membahas masalahnya. Selain membahas mengenai childfree, ia juga berbicara terkait dirinya yang menyebut warganet alami stunting.
Gitasav mengaku, ia tidak merasa jahat mengatakan warganet stunting. Pasalnya, intensinya bukanlah untuk provokasi atau mencibir para ibu dengan kondisi anak stunting. Menurutnya, apa yang diucapkan harus bergantung pada intensi orang tersebut.
“Kalau gua ya neti, kenapa gua ngerasa gua enggak jahat ngomong gitu karena gua sama sekali intention gua bukan untuk provoking bukan untuk ngatain ibu-ibu yang anaknya stunting, never gitu. Gua rasa to be able to judge itu jahat atau enggak, you have to know the intention gitu loh,” ungkap Gitasav dalam potongan video yang diunggah akun Tiktok @hyqzsw, Selasa (7/1/2023).
Ia juga tidak peduli jika dirinya dinilai egois. Menurutnya, balasannya yang membahas masalah stunting kala itu adalah bentuk pembelaannya. Apalagi selama ini warganet seringkali menghujatnya terhadap sesuatu yang tidak merugikan.
“Kalau gua nih ya, di sisi gua terserah si lu mau bilang gua egois apa enggak, tapi kalau di sisi gua i was defending myself karena gua bertahun-tahun, di t*i-t**in sama netizen for something yang sebenernya enggak hurtfull buat mereka,” sambungnya.
Tidak hanya itu, Gitasav menuturkan, selama ini ia selalu mencoba membuat konten-konten yang baik untuk para penggemarnya. Menurutnya, itu adalah tanggung jawab moral yang harus dilakukannya.
Bagi Gitasav, apa yang selama ini dibahasnya itu bertujuan agar Indonesia bisa berpikiran maju terhadap berbagai masalah sosial.
“Gua selama ini tuh kalau ngonten gua tuh selalu coba untuk kasih yang terbaik gitu loh, karena gua ngerasa ada moral responsibility. Gua di Jerman gua kayak pengen liat juga gitu loh orang-orang Indonesia tuh maju untuk aware sama masalah-masalah sosial,” jelas Gitasav.
Baca Juga: Fakta Tak Terduga Paul Partohap, Suami Gita Savitri yang Lagi Viral, Ternyata Seorang...
Namun, Gitasav justru mendapatkan hujatan dan makian dari warganet. Bahkan, ia merasa bingung karena warganet juga menghujat cara ia mengenakan jilbab.
“Tapi yang gua dapet dari netizen adalah di opposite yang sayangnya kayak ya ampun sedih banget sih gitu gua udah kayak gini kok dimaki-maki juga gitu hanya karena cara gue pake jilbab enggak sesuai sama yang dia mau,” pungkasnya.
Sebagai pengingat, awal mula permasalahan stunting ini berawal dari warganet yang membahas karena Gitasav dinilai pro LGBT. Merasa tidak terima dengan warganet, ia justru menyebutkan kalau warganet tersebut mengalami stunting.
"Gue sudah bacot-bacot poin yang lo bisa dapat adalah 'Gita emang merasa paling bener' ya sis? Dulu lo stunting kali yah makanya agak lamban," tulis Gita Savitri beberapa waktu lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
HP Mau PHK 6.000 Karyawan, Klaim Bisa Hemat Rp16,6 Triliun
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah Tahan Seharian Tanpa Cas, Cocok untuk Gamer dan Movie Marathon
-
5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
-
Hari Ini Bookbuilding, Ini Jeroan Keuangan Superbank yang Mau IPO
-
Profil Superbank (SUPA): IPO Saham, Harga, Prospek, Laporan Keuangan, dan Jadwal
Terkini
-
7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
-
Dari Hobi Menjadi Pembinaan: Tren Olahraga Multisport Rangkul Generasi Muda
-
5 Hair Tonic Penumbuh Rambut bagi Usia 30 Tahun ke Atas, Cegah Kebotakan Dini
-
6 Shio Banjir Keberuntungan Jelang Akhir 2025: Keuangan Membaik, Impian Terwujud
-
Dari Senja Jingga hingga Panggung Budaya: Inilah Alasan Sunset Pier Jadi Magnet Baru Wisata Jakarta
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Kepala Pria Berambut Tipis, Anti Gosong
-
Tren Korean Fashion 2026: Warna Lembut, Siluet Feminin, dan Detail Manis yang Lagi Happening
-
Ide Kecil Bisa Jadi Dampak Besar: Cara Mahasiswa Ubah Gagasan Jadi Bisnis Berkelanjutan
-
9 Rekomendasi Bedak untuk Remaja yang Bikin Glowing, Tahan Hingga Seharian
-
Siapa Saja Shio yang Akan Beruntung pada 26 November 2025? Ini 6 Daftarnya