Suara.com - Shalat witir adalah shalat sunah yang dilaksanakan setelah shalat tarawih. Shalat ini untuk melengkapi ibadah selama bulan Ramadhan. Setelah melaksanakan shalat witir, kita juga dianjurkan untuk menyempurnakannya dengan membaca doa. Bagaimana bunyi doa setelah shalat witir? Cek di sini, doa setelah shalat witir, lengkap arab latin.
Shalat witir merupakan shalat yang dikerjakan dengan tujuan sebagai penutup shalat malam, setelah shalat tarawih. Hadist riwayat Bukhari dan Muslim dari Abu Hurairah RA, menganjurkan umat islam untuk melaksanakan shalat witir di malam bulan Ramadhan.
Hadist tersebut berbunyi:
"Kekasihku Rasulullah mewasiatkan kepadaku tiga hal, yaitu puasa tiga hari setiap bulan, dua rakaat salat duha, dan salat witir sebelum tidur." (HR. Bukhari dan Muslim).
Berdasarkan pada wasiat tersebut, umat Islam yang dapat melaksanakan shalat witir akan mendapatkan tambahan pahala.
Bacaan doa setelah shalat witir
Lantas bagaimana bunyi bacaan doa setelah shalat witir? Bunyi doa setelah shalat witir adalah sebagai berikut.
Bunyi doa setelah shalat witir dalam bahasa latin:
Subhaanal malikil qudduus, Subhaanal malikil qudduus, Subhaanal malikil qudduus.
Artinya:
"Mahasuci Allah Raja Yang Maha Suci, Maha Suci Allah Raja Yang Maha Suci, Maha Suci Allah Raja Yang Mahasuci." (Nabi mengangkat dan memanjangkan suaranya pada ucapan yang ketiga)." (HR Abu Daud dan Ahmad).
Dilanjutkan dengan doa di bawah ini:
Baca Juga: Bagaimana Hukum Shalat Tahajud setelah Shalat Witir? Simak Penjelasan Ustadz Adi Hidayat
Allahumma innii a'uudzu biridhooka min sakhothika, wa bimu'aafaatika min 'uquubatika, wa a'uudzubika minka laa uhshii tsanaaan 'alaika', anta kamaa atsnaita 'alaa nafsika.
Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung dengan keridhaan-Mu dari kemurkaan-Mu, dengan keselamatan-Mu dari hukuman-Mu, dan berlindung kepada-MU dari siksaan-Mu. Aku tidaklah mampu menghitung pujian dan sanjungan kepada-Mu, Engkau adalah sebagaimana Engkau menyanjung atau memuji diri-Mu sendiri." (HR Ash-Haabus Sunan, Ahmad, at-Tirmidzi, dan Ibnu Majah).
Kita bisa melaksanakan shalat witir berjamaah di masjid. Lalu membaca doa tersebut di atas bersama imam. Namun, jika tak bisa melaksanakannya secara berjamaah di masjid, kamu juga bisa melaksanakannya sendiri di rumah.
Kontributor : Mutaya Saroh
Berita Terkait
-
Ramadhan 2023, Berikut Bacaan Niat dan Tata Cara Shalat Tarawih hingga Witir
-
Pengertian Shalat Qiyam Ramadhan: Inilah Sejarah Shalat Tarawih dan Witir, Pengertiannya, Hingga Doa-Doa
-
Berapa Jumlah Rakaat Shalat Tarawih dan Witir? Ini Penjelasan Menurut 4 Mazhab
-
Bacaan Niat Shalat Tarawih dan Shalat Witir
-
Bagaimana Hukum Shalat Tahajud setelah Shalat Witir? Simak Penjelasan Ustadz Adi Hidayat
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
7 Rekomendasi Film Pemenang Critics Choice Awards 2026 yang Wajib Ditonton
-
7 Parfum Lokal Selevel Parfum Branded, Aroma Mewah Harga Lebih Murah
-
6 Rangkaian Garnier Bright Complete untuk Kulit Kusam Wanita Usia 30-40 Tahun
-
6 Rekomendasi Bedak Tabur Wardah untuk Semua Jenis Kulit, Mulai Rp20 RIbuan
-
Usia 60 Tahun Cocoknya Pakai Bedak Apa? Intip 7 Rekomendasi untuk Tutupi Kerutan
-
16 Januari Libur Apa? Siap-Siap Sambut Long Weekend Pertama di Tahun 2026
-
5 Rekomendasi Bedak Make Over untuk Usia 40-an, Bantu Samarkan Tanda Penuaan
-
5 Rekomendasi Toko Baju Gamis Lebaran di Shopee yang Petite Friendly, Cocok Buat Wanita Pendek
-
Apa Perbedaan Mandi Wajib dan Mandi Junub? Ini Tata Caranya
-
Bukan Kekayaan, Ini 6 Hal yang Membuat Finlandia Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia