Suara.com - Usai orgasme saat berhubungan seks, biasanya beberapa orang memilih untuk santai dan mungkin langsung tertidur. Padahal, usai berhubungan seks masih ada berbagai hal yang harus dilakukan, khususnya untuk para wanita.
Hal ini karena usai berhubungan seks tubuh sedang kotor sebab keringat atau bahkan sperma yang keluar di dalam Miss V. Jika tidak membersihkannya, itu akan memengaruhi kesehatan pada Miss V.
Selain itu, setelah berhubungan seks biasanya akan membuat tubuh menjadi lemas. Oleh sebab itu, tubuh membutuhkan asupan yang membantu memulihkan energi kembali. Lantas Apa saja hal yang perlu dilakukan setelah melakukan hubungan seks bersama pasangan Melansir laman Punch, berikut beberapa hal yang perlu dilakukan oleh para wanita usai berhubungan seks.
1. Membersihkan Miss V dengan sabun dan air
Usai berhubungan seks, penting untuk para wanita membersihkan Miss V dengan sabun dan air. Untuk cara membersihkannya, wanita bisa menggunakan waslap hangat agar Miss V terasa nyaman.
Dengan membersihkan Miss V pakai sabun dan air, akan membantu menghindari adanya pertumbuhan bakteri di area intim. Untuk sabun yang digunakan juga penting dengan bahan dasar yang lembut dan tidak membahayakan Miss V.
2. Berendam di bak mandi
Hal lain yang dapat dilakukan wanita usai berhubungan seks yaitu berendam di bak mandi. Berendam di air hangat akan membantu mencegah pembengkakan atau iritasi pada Miss V. Selain itu, berendam dapat membantu mencegah infeksi pada area intim.
3. Minum air
Usai berhubungan seks biasanya akan melelahkan bagi para pasangan. Untuk itu, agar mencegah dehidrasi penting untuk para wanita mengkonsumsi air. Selain mencegah dehidrasi, air juga membantu membuang bakteri sehingga menghindari risiko infeksi saluran kemih (ISK).
Baca Juga: Viral Video Gadis SMP Mastrubasi Pakai Botol Minyak Telon, Bisa Bikin Miss V Iritasi?
4. Konsumsi makanan kaya probiotik
Mengonsumsi makanan kaya probiotik seperti yogurt dan hidangan fermentasi lainnya memiliki bakteri baik yang sama dengan yang ditemukan di vagina. Dengan konsumsi makanan ini setelah berhubungan seks dapat membantu mengisi kembali bakteri baik tubuh, membantu mengurangi risiko infeksi jamur.
5. Jangan pakai celana dalam
Usahakan usaha berhubungan seks untuk tidak memakai celana dalam. Hal ini karena tidak menggunakan celana dalam akan membantu menghindari tubuh dari ISK atau infeksi lainnya. Jika pakai celana dalam, usahakan menggunakan bahan dari katun atau yang longgar agar bisa menjaga kemaluan tetap kering.
6. Buang air kecil atau kencing
Usahakan untuk buang air kecil usai berhubungan seks. Hal ini karena jika tidak buang air kecil, itu bisa membuat bakteri berkembang biak. Oleh sebab itu, Usahakan untuk buang air kecil usai berhubungan seks.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Tren Baju Lebaran 2026 Ramai Diburu Gen Z Bandung: Renda Berlapis hingga Soft Pastel
-
KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
-
5 Shio yang Bakal Ketiban Rezeki Nomplok pada 1 Februari 2026
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas
-
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
-
5 Rekomendasi Sepeda Ban Besar yang Nyaman dan Mudah Dikendarai Lansia