Suara.com - Kehadiran sosok Tom Lembong sebagai Co Captain Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Timnas AMIN) turut disoroti oleh politisi senior Budiman Sudjatmiko.
Adapun Tom Lembong sempat merespon tudingan cawarpes nomor urut 02, Gibran Rakabuming Raka bahwa ia sempat mempersiapkan contekan ke sosok Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
Budiman lalu membalas respon Tom tersebut dengan menyinggung etika. Budiman menyoroti bahwa Tom melanggar etika profesionalitas lantaran menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan sebutan 'ayahnya mas Gibran' yang terkesan negatif.
"Apalagi menyebut kata ayahnya Mas Gibran, melanggar etika profesional,"tulis pernyataan Budiman, Senin (22/1/2024).
Budiman juga menyayangkan Tom Lembong sesumbar tentang kiprahnya saat kerap menyusun pidato untuk Jokowi.
Kini, ketegangan antara Budiman dan Tom Lembong yang berseberangan dalam sikap politik bertambah.
Publik juga kini mengadu rekam jejak dari dua politisi besar tersebut.
Rekam jejak Budiman Sudjatmiko: Eks aktivis '98 dukung Prabowo-Gibran
Jauh sebelum dukung pasangan calon Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, karier politik Budiman Sudjatmiko menempuh perjalanan yang berlika-liku.
Ketertarikan Budiman dalam politik bermula kala ia kuliah. Ia kerap mengikuti massa aksi menentang kebijakan pemerintahan. Adapun ia sempat kuliah di Universitas Gadjah Mada namun mengundurkan diri lantaran ingin fokus sebagai seorang aktivis.
Baca Juga: Tak Cuma Tom Lembong, Warganet Juga Naksir Menteri Era SBY Ini: Ganteng Mirip Cowok Ghibli
Budiman akhirnya mengabdi sebagai aktivis melalui PRD (Partai Rakyat Demokratik) yang getol menentang Orde Baru.
Aktivisme Budiman akhirnya membuahkan hasil pahit lantaran ia dipenjara atas tuduhan dalang insiden peristiwa 27 Juli 1996.
Kala pemerintahan Presiden Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Budiman akhirnya bebas dan kembali berpolitik.
Budiman akhirnya bergabung dengan PDI Perjuangan hingga berhasil masuk parlemen.
Sebagai anggota DPR RI, Budiman vokal menyuarakan Undang-undang Desa.
Kini, Budiman didepak keluar dari PDI P atas sikapnya mendukung Prabowo Subianto.
Berita Terkait
-
Tak Cuma Tom Lembong, Warganet Juga Naksir Menteri Era SBY Ini: Ganteng Mirip Cowok Ghibli
-
5 Potret Kebersamaan Tom Lembong dan Istri yang Ternyata Teman Satu SMP
-
Gibran Banggakan Nikel dan Minta Jangan Promosikan LFP China, Tom Lembong: Konyol!
-
Tom Lembong Minta Gibran Jangan Banggakan Nikel: Sekarang Harganya Anjlok, Kita jadi Rugi Sendiri
-
Kompak Saat Live, Tom Lembong dan Anies Baswedan Musti Jawab Pertanyaan: Menikah Dulu atau Mapan Dulu?
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
7 Rekomendasi Deodoran Alami Bebas Aluminium dan Paraben untuk Kulit Sensitif
-
5 Sepatu Padel Nike Murah, Berkualitas dan Nyaman Harga Mulai Rp500 Ribuan
-
5 Sepatu Badminton Terbaik untuk Kelas Profesional, Harga Mulai Rp 700 Ribuan
-
7 Serum untuk Mencerahkan Bibir Gelap, Bikin Cerah Merona Seketika
-
Ogah Pasang AC Ribet? 5 AC Portable Ini Solusinya, Dinginnya Semriwing!
-
5 Bedak Padat yang Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Minyak di Wajah
-
3 Moisturizer Wardah untuk Mencerahkan dan Memudarkan Flek Hitam, Harga Terjangkau
-
Pak Amin Siapanya Nikita Mirzani? Ekspresi Sedihnya saat Dampingi Sidang Vonis Jadi Sorotan
-
5 Pilihan Liptint Glossy Buat Kulit Sawo Matang, Mulai Rp40 Ribuan!
-
FEB UI Gelar Lagi Pengabdian Masyarakat di RW 10 Manggarai: dari Nganggur ke Peluang Usaha