Suara.com - Aksi Mayor Teddy Indra Wijaya menggendong perempuan pingsan saat kampanye akbar di Gelora Bung Karno (GBK) memantik perhatian asisten ajudan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kompol Syarif Muhammad Fitriansyah.
Sosok Mayor Teddy disebut-sebut setelah dengan sigap menolong perempuan pingsan di acara kampanye terakhir paslon cawapres-capres Prabowo-Gibran pada Sabtu (10/2/2024) lalu. Banyak kaum hawa yang merasa kesal, iri hingga cemburu.
Tak sedikit pula yang menyoroti ekspresi perempuan yang ditolong Mayor Teddy. Menurut sejumlah warganet, perempuan tersebut pura-pura pingsan karena terciduk masih menggenggam erat handphone-nya saat diselamatkan oleh ajudan Prabowo dari kerumunan.
Viralnya aksi Mayor Teddy mengundang komentar kocak dari rekannya yang juga asisten ajudan Jokowi, Kompol Syarif.
Kompol Syarif sampai membandingkan pengalamannya dengan Mayor Teddy. Lewat akun Instagram pribadinya @/syrfxii, sosok asal Pontianak tersebut memperlihatkan perbedaan foto dirinya dengan Mayor Teddy saat sama-sama menolong wanita pingsan.
"Sama-sama nolong orang yang pingsan… tapi kok agak laen yaa saya tengok Mba yang digendong Bg @/tedsky89," beber Kompol Syarief.
Dia tak sungkan menyindir sosok yang ditolong Mayor Teddy. Bahkan, dia sampai memberikan saran kepada orang yang mau digendong Mayor Teddy agar lebih terlihat alami dan tak dicurigai pura-pura pingsan.
"Mungkin saran kedepannya kalau mau digendong lagi sama MayTed pas pingsan, biar keliatan lebih natural, kepalanya agak tengadah sedikit laah yaa," imbuh polisi yang sudah 7 tahun menjadi asisten ajudan Presiden Jokowi tersebut.
Bukan tanpa sebab, Kompol Syarif memberikan komentar bernada cadaan kepada Mayor Teddy. Diketahui, keduanya memang berteman akrab.
Baca Juga: Wanita Pingsan yang Digendong Mayor Teddy saat Kampanye Akbar di GBK Beri Klarifikasi
Apalagi Mayor Teddy sempat menjadi ajudan Jokowi pada 2014-2019 sebelum ditugaskan mengawal Prabowo saat menjabat sebagai Menteri Pertahanan.
Kompol Syarif beberapa kali memajang potret kebersamaanya bersama Mayor Teddy di Instagram dengan caption menggelitik.
Berita Terkait
-
Kompol Syarif Bandingkan Wanita yang Dibopongnya dengan Mayor Teddy: Kok Agak Laen Ya!
-
Arya Saloka Parodikan Aksi Gagah Mayor Teddy, Wajahnya Bikin Salfok: Lebih Terawat Sama Putri Anne
-
Annisa Pohan Posting Foto Jadul AHY dan Mayor Teddy, Warganet Malah Ribut Siapa yang Lebih Ganteng
-
Keke Ungkap Rasanya Jadi Cewek yang Digendong Mayor Teddy: Gak Ada yang Bisa Ngerasain Deh!
-
Arya Saloka Tirukan Gaya Mayor Teddy di GBK, Malah Diserbu Komentar Miring
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Tren Baju Lebaran 2026 Ramai Diburu Gen Z Bandung: Renda Berlapis hingga Soft Pastel
-
KUIS: Kira-Kira Cara Kerjamu Mirip dengan Presiden RI ke Berapa?
-
5 Shio yang Bakal Ketiban Rezeki Nomplok pada 1 Februari 2026
-
Dari Lapangan ke Lifestyle: Sepatu Tenis Makin Jadi Statement Gaya Hidup Aktif
-
Furnitur Lokal Naik Kelas, Siap Jadi Bagian dari Tren Desain Global
-
4 Sabun Cuci Muka Viva untuk Lawan Penuaan Dini, Mulai Rp15 Ribuan Saja
-
Daftar Tanggal Merah, Hari Libur Nasional, dan Cuti Bersama di Februari 2026
-
5 Moisturizer Bakuchiol Lokal, Cocok untuk Cegah Kerutan Wanita Usia 41 Tahun ke Atas
-
KUIS: Mental Health Check-in, Kamu Lagi di Fase Apa?
-
5 Rekomendasi Sepeda Ban Besar yang Nyaman dan Mudah Dikendarai Lansia