Suara.com - Resep masak yang praktis dicari banyak orang di bulan Ramadan, karena dapat menyiapkan makanan untuk sahur maupun berbuka dalam waktu singkat. Salah satunya adalah resep ayam goreng rempah dari Chef Devina Hermawan. Apa sih istimewanya?
Rupanya, masakan ayam goreng rempah Chef Devina Hermawan tidak perlu diungkep! Dengan begitu, waktu memasak bisa berkurang jauh dan tidak terlalu repot saat sahur maupun berbuka. Seperti apa resepnya?
Resep Ayam Goreng Rempah (untuk 5 porsi)
Bahan:
- 1 kg ayam paha utuh
- 1 sdt cuka
- 2 sdt garam
- 2 sdt gula pasir
- ½ sdt merica
- 1 sdm kaldu bubuk
- ¾ sdt baking powder, opsional
- 1 butir telur
- 10 sdm maizena
- 4-5 tetes pewarna merah, opsional
Bahan bumbu halus:
- 1 batang serai
- 3 cm jahe
- 3 lembar daun jeruk
- 2 ruas kunyit
- 1 sdt ketumbar sangrai
- 1 sdt jintan, sangrai
- 6 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 2 buah cabai merah
Pelengkap:
- daun kari
- nasi putih
Cara membuat:
- Iris serai, jahe, bawang putih, bawang merah dan cabai merah lalu masukkan ke dalam blender.
- Masukkan kunyit, daun jeruk yang sudah di buang batang nya, ketumbar, jintan dan telur, blender hingga halus.
- Potong ayam menjadi 2 bagian, pindahkan ke dalam mangkuk kemudian masukkan bumbu halus, garam, gula pasir, merica, kaldu bubuk, baking powder, cuka, pewarna merah dan maizena, aduk rata.
- Diamkan selama 2 jam di suhu ruang.
- Panaskan minyak, goreng ayam hingga matang dan masukkan daun kari, tiriskan.
- Ayam goreng rempah siap disajikan.
Makan ayam saat sahur dan berbuka memiliki beberapa manfaat yang signifikan. Pertama, ayam kaya protein, membantu menjaga kenyang lebih lama selama puasa dan memperbaiki jaringan otot.
Kedua, mengandung zat besi yang dapat mencegah anemia, mengatasi kelelahan, dan meningkatkan energi. Ketiga, ayam juga mengandung vitamin B kompleks yang mendukung fungsi sistem saraf dan metabolisme, menjaga kesehatan jantung, serta mengurangi risiko penyakit kronis seperti diabetes tipe 2.
Dengan mengonsumsi ayam saat sahur dan berbuka, tubuh mendapat nutrisi penting untuk menjaga stamina dan kesehatan selama bulan puasa.
Itulah resep ayam goreng rempah tanpa diungkep dari Chef Devina Hermawan. Selamat mencoba!
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
-
5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
-
5 Shio Paling Beruntung 21 November 2025, Rezeki Lancar dan Asmara Harmonis
-
5 Moisturizer Sachet yang Mencerahkan Wajah, Praktis Dibawa Traveling
-
Apakah Habib Bahar bin Smith Keturunan Nabi? Lagi Viral gegara Isu Pernikahan Rahasia
-
Semesta Lagi Romantis, Ini 6 Shio dengan Asmara Paling Bersinar pada 21 November 2025
-
Terpopuler: Breaking News Pelatih Timnas Indonesia hingga Jokowi Melemah
-
Menu Sarapan Rendah Gula yang Cocok untuk Program Diet Harianmu: Praktis, Kenyang Lebih Lama
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia