Suara.com - Selebgram Ira Nandha kembali menuai sorotan publik belakangan ini. Hal ini buntut munculnya kabar yang menyebut dirinya telah berbaikan dengan sang suami, Elmer Syaherman.
Diketahui, pada akhir tahun 2023 lalu, Ira Nandha sempat menghebohkan publik karena mengumbar bukti-bukti perselingkuhan suaminya dengan seorang pramugari bernama Bella Damaika.
Lantas, bagaimana nasib Ira Nandha dan Bella Damaikan kekinian?
Ira Nandha Diduga Balikan
Usai sempat mengumbar aib suaminya, Ira Nandha ramai dikabarkan berpisah dengan Elmer Syaherman. Namun, kabar perpisahan keduanya kini seakan terpatahkan lantaran keduanya terlihat menghadiri acara bersama.
Melansir dari unggahan akun X @/mavbokan pada Selasa (14/5/2024), tampak momen ketika ibu satu anak itu hadir dalam sebuah acara ditemani Elmer Syaherman. Keduanya bahkan terlihat kompak memakai baju berwarna coklat.
Ketika melihat video ini, banyak yang menyimpulkan bahwa Ira Nandha berbaikan dengan Elmer Syaherman yang sempat berselingkuh. Warganet juga ramai menyinyiri Ira Nandha lantaran memilih berbaikan padahal sudah mengumbar aib suaminya.
"Makanya itu kalo masih yakin balikan, jangan sebar-sebar aib suami. Mending diselesaiin berdua aja enggak sih?" komentar warganet.
"Kalau balikan awikwok banget. Kalau punya masalah gini mau balikan mending bicarain berdua. Kasihan kebayang Kavi kalau udah besar dan paham lihat jejak digital masalah ibu bapaknya," timpal warganet.
Baca Juga: Gaji Elmer Syaherman, Pantas Ira Nandha Diduga Pilih Rujuk Meski Diselingkuhi
"Jadi suaminya malu enggak sih? Terus Ira juga malu enggak sih bawa suaminya? Terus Bella Damaika ketawa enggak ya?" imbuh warganet.
Bella Damaika Dikabarkan Pindah Maskapai
Bella Damaika belum lama ini dikabarkan pindah dari maskapai Citilink ke Garuda Indonesia. Kabar ini muncul usai tersebarnya foto Bella Damaika yang berstatus sebagai pramugari Garuda Indonesia.
Melansir dari unggahan akun Instagram @/abouthetic, tampak foto Bella Damaika berseragam pramugari dengan tulisan pramugari Garuda Indonesia. "Dulu viral selingkuh dengen pilot Citilink, kini Bella Damaika pindah ke Garuda," keterangan akun tersebut.
Unggahan tersebut tentu saja langsung viral hingga menjadikan pihak Garuda Indonesia buka suara. Lewat akun Instagram resminya, salah satu maskapai penerbangan terbaik di dunia mengatakan bila Bella Damaika tak pernah tercatat sebagai pramugari di sana.
"Hai Kak, yang bersangkutan tidak pernah terdaftar sebagai karyawan maupun awak kabin Garuda Indonesia. Terima kasih," klarifikasi pihak Garuda Indonesia.
Berita Terkait
-
Gaji Elmer Syaherman, Pantas Ira Nandha Diduga Pilih Rujuk Meski Diselingkuhi
-
Latar Belakang Keluarga Ira Nandha yang Dikabarkan Rujuk dengan Elmer Syaherman, Bukan Orang Sembarangan
-
Masih Ingat Ira Nandha? Kini Diduga Rujuk Usai Umbar Perselingkuhan Elmer Syaherman dan Bella Damaika
-
Kekayaan Ira Nandha: Terciduk Beli Berlian Pertama di Hidupnya usai Diselingkuhi Elmer Syaherman
-
Pendapatan Ira Nandha Bisa Tembus Ratusan Juta, Pantas Elmer Syaherman Gercep Ajak Baikan
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya
-
6 Produk Anti Aging Sariayu agar Kulit Kencang dan Cerah, Cocok untuk 40 Tahun ke Atas
-
Urutan 12 Zodiak Paling Rawan Selingkuh, Siapa yang Hobi Permainkan Hati?
-
Apakah Tinted Sunscreen Bisa Memudarkan Flek Hitam? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Bagus
-
Sosok Zohran Mamdani, Wali Kota Termuda dan Muslim Pertama dalam Sejarah New York
-
5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
-
Profil dan Pendidikan Gusti Purbaya, Kukuhkan Diri sebagai Raja Baru Keraton Solo di Usia 22 Tahun