Suara.com - Setelah menjalani hubungan LDR sejenak karena kesibukannya membela Timnas Indonesia U-23 di laga Piala Asia, Rizky Ridho tampak menikmati liburannya bersama sang kekasih Sendy Aulia.
Keduanya memilih Gunung Bromo sebagai destinasi untuk menghabiskan waktu bersama. Foto mesra Rizky Ridho dan Sendy Aulia pun dibagikan keduanya di akun media sosial masing-masing hingga mendapatkan sorotan.
Terlebih dalam foto tersebut keduanya tampak serasi mengenakan busana serba putih dan memadukannya dengan celana denim serta sneakers putih. Berbeda dari Sendy Aulia, OOTD Rizky Ridho tampak mentereng dengan hoodie dari brand asal Amerika, Essentials.
Brand yang didirikan oleh desainer Jerry Lorenzo Manuel Jr memang kerap dikenakan oleh selebriti dunia, mulai dari Kanye West, Justin Bieber, Gigi Hadid , Selena Gomez hingga Virgil Abloh.
Untuk harga tersendiri, Essentials didirikan Lorenzo sebagai anak dari perusahaan Fear of God, yang digambarkan oleh Vogue sebagai "label saudara dengan harga bersaing.
Meski begitu, satu hoodie yang dikenakan Rizky Ridho sendiri harganya mencapai USD 25 alias Rp4 jutaan.
Sementara sneakersnya adalah keluaran brand Prancis Louis Vuitton yakniLV Mens Skate Sneaker Beige yang harganya mencapai USD 1.000 atau Rp16 jutaan.
Sepatu ini dirilis pada 6 Desember 2022 yang memadukan nuansa santai skateboard dengan kemewahan Louis Vuitton. Dengan konstruksi kulit premium dan detail presisi, LV Skate Sneaker mewakili perpaduan dunia yang unik, menarik bagi komunitas skate dan penggemar kemewahan.
Tentu saja potret keduanya mendapatkan banyak tanggapan dari netizen yang penasaran dengan hubungan mereka selama ini.
Baca Juga: Libur Panjang Peringati Tri Hari Suci Waisak, Kawasan Bromo Siap Tambah Kuota Pengunjung
Terlebih di postingan tersebut, Sendy Aulia dan Rizky Ridho tampak berbalas komentar gombal yang membuat banyak netizen gemas.
"Cantikkuuuu," tulis pemain Persija itu pada sang kekasih yang dibalas, "sygkuuu" oleh Sendy Aulia.
Hubungan Rizky Ridho dan Sendy Aulia sendiri sudah terjalin lama. Keduanya mengaku kalau sudah berpacaran selama 7 tahun. Tak sedikit yang berharap jika hubungan mereka naik ke jenjang yang lebib serius.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Siapa Saja Mantan Boiyen? Intip Perjalanan Cintanya Sebelum Jadi Istri Rully Anggi Akbar
-
10 Cushion Tahan Lama dan Tidak Oksidasi untuk Kondangan, Flawless!
-
Studi Baru Ungkap Pola Makan yang Bisa Menurunkan Berat Badan
-
Boiyen Lulusan Apa? Resmi Dinikahi Dosen Sekaligus Pengusaha Muda
-
Ramalan Zodiak 16 November 2025: Panduan Lengkap Asmara, Karier, & Keuangan
-
Terpopuler: Latar Belakang Suami Boiyen yang Mentereng, Bedak Padat Awet untuk Kondangan
-
Mengapa Fun Run Kini Jadi Senjata Ampuh Tanamkan Empati pada Generasi Muda?
-
7 Tips agar Cepat Tidur di Malam Hari, Terbukti Efektif
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget