Suara.com - Selvi Ananda hadir mendampingi Gibran Rakabuming Raka yang resmi dilantik menjadi Wakil Presiden masa jabatan 2024-2029 pada Minggu (20/10/2024).
Saat datang ke acara pelantikan sang suami, Selvi Ananda terlihat tampil mencolok mengenakan kebaya warna merah dengan detail brokat bernuansa floral.
Penampilan Selvi Ananda saat datang ke pelantikan sang suami tampak makin menyala berkat riasan wajah flawless nan glamour hasil karya MUA Bennu Sorumba.
Melalui akun Instagram-nya @/bennusorumba, MUA langganan keluarga Presiden ke-7 RI Joko Widodo alias Jokowi itu mengunggah foto Selvi Ananda usai selesai dirias.
"Flawlesss Glam Ibu Wapres RI @gibran_rakabuming," tulis Bennu Sorumba dikutip pada Senin (21/10/2024).
Dandani Selvi Ananda saat acara pelantikan, berapa tarif Bennu Sorumba?
Bennu Sorumba disebut-sebut masuk dalam daftar tujuh MUA termahal Tanah Air. Hal ini tentu tak mengagetkan, mengingat ia telah memiliki banyak pengalaman merias orang penting.
Pada tahun 2022, Bennu Sorumba pernah blak-blakan mengungkap berapa tarif yang ia patok untuk rias pengantin. Ia menyebut tarif itu tergantung pada permintaan klien.
Kendati demikian, Bennu Sorumba menyebut rata-rata ia mendapat bayaran mulai dari Rp30 juta untuk sekali rias satu mempelai pengantin di Jakarta.
Baca Juga: Beda Biaya Melahirkan Selvi Ananda Vs Kahiyang Ayu Vs Erina Gudono, Siapa yang Lebih Mahal?
"Kalau untuk wedding biasanya dari Rp30 juta, itu untuk satu pengantin, baik yang tradisional atau internasional. Kalo pengantin pria paling touch up dikit-dikit aja," ujar Bennu.
Lebih lanjut, di luar rias pernikahan, MUA bernama asli Juanda Hasid Sorumba itu dikabarkan mematok tarif senilai Rp20 jutaan untuk sekali polesan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
-
Cheese Eat Up! Penutup Manis Kampanye Keju Prancis di Indonesia, Sentuhan Eropa di Jajanan Nusantara
-
7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
-
Jejak Digital Gus Elham Yahya Ngomong 'Cabul' saat Dakwah Juga Viral
-
5 Casio Klasik Paling Populer: Desain Timeless, Cocok buat Mahasiswa dengan Budget Terbatas
-
Jepang Punya Pilihan Kuliner Halal, Wisatawan Tak Perlu Ragu Lagi Cicipi Hidangan Autentik
-
5 Jam Tangan Original Murah Ada Fitur Alarm dan Water Resistant
-
7 Day Cream Mengandung Anti Aging untuk Usia 30-an, Cegah Penuaan Lebih Awal!
-
3 Sumber Kekayaan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
-
Kolaborasi Kunci Sukses: Bagaimana 'Co-Branding 5.0' Mendorong Kebangkitan Sektor Pariwisata RI