Suara.com - Thomas Trikasih Lembong mengajukan praperadilan setelah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi impor gula. Sebelumnya disebutkan bahwa aksi Tom Lembong mengakibatkan kerugian sebesar Rp400 miliar.
Sejak kasus bergulir, publik pun jadi menyoroti kehidupan Tom Lembong, termasuk jumlah harta kekayaannya yang mencapai Rp101,49 miliar sesuai LHKPN yang dilaporkan pada 30 April 2020.
Namun LHKPN yang fantastis itu juga menuai sorotan karena Tom Lembong mengaku tidak memiliki aset apapun. Berbeda dari kebanyakan pejabat lain, mantan Menteri Perdagangan itu mengosongi kolom aset properti dan kendaraan bermotor.
Justru kebanyakan harta Tom Lembong disimpan dalam bentuk harta bergerak lainnya (Rp180,99 juta), surat berharga (Rp94,53 miliar), kas dan setara (Rp2,1 miliar), serta harta lainnya (Rp4,77 miliar).
Perihal harta kekayaan ini pun dibenarkan oleh istri Tom Lembong, Ciska Wihardja. Dilihat di tayangan eksklusif YouTube METRO TV, Ciska Wihardja menyebut bahwa keluarganya memang tinggal di luar negeri.
"Kami sekeluarga tinggal di luar negeri. Pak Tom juga waktu itu kan sebetulnya bekerja di luar negeri. Kalau waktu itu Pak Tom tinggal di Indonesia, beliau lebih banyak di apartemen milik perusahaan, karena dia hanya seorang diri dan dia kan menjenguk kita setiap minggu," tutur Ciska Wihardja, dikutip pada Selasa (19/11/2024).
Lalu bagaimana dengan tempat tinggal Tom Lembong dan keluarga di luar negeri? Alih-alih membeli rumah, Tom Lembong lebih memanfaatkan properti milik keluarga yang ada.
"Kita di luar negeri pun, kami juga tinggal di tempat keluarga saya. Pak Tom dari dulu juga prefer uang itu diinvestasikan, bukan untuk beli aset," jelas Ciska Wihardja.
"Dia merasa untuk diinvestasikan itu lebih baik. Jadi dari dulu kita emang selalu menyewa atau tinggal di tempat keluarga," lanjut wanita lulusan Tufts University, Boston, Amerika Serikat itu.
Baca Juga: Terungkap! Ada Saran Istri di Balik Senyum Tom Lembong Usai Ditetapkan Jadi Tersangka
Berita Terkait
-
Terungkap! Ada Saran Istri di Balik Senyum Tom Lembong Usai Ditetapkan Jadi Tersangka
-
Ditulis dari Balik Jeruji, Tom Lembong Beberkan Kronologi Dirinya Jadi Tersangka
-
Hakim Izinkan Tom Lembong Beri Keterangan di Sidang Praperadilan Besok, Tapi Secara Daring
-
Rela Kawal Langsung Sidang Praperadilan, Istri Dukung 100 Persen Tom Lembong Gugat Kejagung
-
Jelang Sidang Pembuktian pada Praperadilan, Kuasa Hukum Tom Lembong: Kalau Hanya Surat-surat Berbahaya
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Tembus Tembok Retail Modern: Cara UMKM Jakarta Barat Naik Kelas dari Lokal ke Global
-
5 Shio Paling Hoki Besok 14 Januari 2026, Ada Ular dan Monyet
-
7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
-
5 Body Lotion Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Kulit Jadi Kenyal dan Sehat Terawat
-
5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
-
Bikin Cuan Ngalir Terus, Ini 7 Tanaman Hias Pembawa Keberuntungan untuk Dekorasi Rumah
-
16 Januari 2026 Libur Isra Miraj, Ini Amalan yang Bisa Dilakukan Umat Islam
-
4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
-
Bukan Buka Luka Lama, Psikolog Ungkap Pentingnya Aurelie Moeremans Tulis Pengalaman Traumatiknya
-
Viral Kisah Pilu Aurelie Moeremans, Ini Ciri Pelaku Child Grooming yang Perlu Diwaspadai