Suara.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan mantan Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak Jakarta Khusus, Muhammad Haniv (HNV), sebagai tersangka kasus gratifikasi.
Muhammad Haniv diduga menggunakan dana gratifikasi sebesar Rp804 miliar untuk mendukung penyelenggaraan peragaan busana atau fashion show anaknya, Feby Paramita.
Tak hanya itu, Muhammad Haniv juga disebut menyalahgunakan jabatan serta koneksinya untuk mencari modal yang nominalnya fantastis dalam kegiatan tersebut.
Kini, Muhammad Haniv dicegah untuk bepergian ke luar negeri oleh KPK yang tertuang tertuang dalam surat pimpinan KPK nomor 300 tahun 2025 selama enam bulan ke depan.
"Bahwa pada 19 Februari 2025, KPK telah mengeluarkan Surat Keputusan Nomor 109 Tahun 2025 tentang larangan bepergian ke luar negeri terhadap satu orang berinisial MH (Muhammad Haniv)," kata Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika.
Menyeruaknya berita ini membuat publik penasaran dengan sosok Muhammad Haniv, termasuk berapa total kekayaan yang dimiliki.
Profil dan Kekayaan Muhammad Haniv
Muhammad Haniv adalah eks Kepala Kantor Wilayah Direktoral Jenderal Pajak Jakarta Khusus pada tahun 2015-2018. Pria kelahiran 1 Januari 1970 ini tengah tersandung kasus gratifikasi yang juga mencatut nama anaknya, Feby Paramita.
Diketahui, anaknya memiliki usaha bidang busana pria yang telah berdiri sejak 2015, berlokasi di Karawaci.
Baca Juga: Ogah Pusing! KPK Tantang Hasto PDIP Kerap Koar-koar Tak Bersalah: Buktikan Saja ke Hakim
Kabarnya, awal mula terjadinya kasus ini ketika Muhammad Haniv mengirim surat elektronik kepada Kepala Kantor Pelayanan Pajak Penanaman Modal Asing 3 Yul Dirga dengan tujuan meminta bantuan untuk mencari sponsor.
Dari situlah, Muhammad Haniv terjerat kasus gratifikasi yang kini sedang didalami oleh KPK.
Lalu, berapa kekayaan Muhammad Haniv ketika masih menjadi pejabat?
Muhammad Haniv melaporkan hartanya pada laman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) untuk periode 2018 saat masih menjabat sebagai Kepala Kantor Wilayah Ditjen Pajak Jakarta Khusus sebesar Rp19.487.023.000.
Muhammad Haniv juga tercatat memiliki 12 bidang tanah dan bangunan yang tersebar di Bekasi, Bogor, Tangerang, hingga Jakarta Selatan dengan jumlah senilai Rp15.281.008.000.
Kemudian, ia memiliki kekayaan berupa alat transportasi dan mesin senilai Rp1.177.500.000 yang terdiri dari mobil Honda Freed Minibus, BMW Sedan tahun 2004, Honda CR-V Jeep tahun 2014, dan Mercedes Benz A tahun 2016.
Berita Terkait
-
Ogah Pusing! KPK Tantang Hasto PDIP Kerap Koar-koar Tak Bersalah: Buktikan Saja ke Hakim
-
Skandal Suap Jaksa! Dari Rp61 M Jadi Rp17 M, Barang Bukti Robot Trading Fahrenheit Raib?
-
2 Moge hingga 10 Tas Mewah Milik Koruptor Eko Darmanto Dilelang KPK, Ini Harga Bukaan Awalnya!
-
Hasto Dicecar KPK Soal Peran Sejumlah Pihak dalam Kasus Suap dan Perintangan Penyidikan
-
Diduga Korupsi Rp 21,5 Miliar, Eks Pejabat Ditjen Pajak Muhammad Haniv Dicekal KPK
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah