Suara.com - Masjid dan mushola memiliki peran penting bagi masyarakat, tidak hanya sebagai tempat ibadah tetapi juga sebagai pusat pembinaan keagamaan dan sosial.
Menurut data Kementerian Agama (Kemenag), jumlah masjid di Indonesia mencapai 299.692 unit, sementara mushola lebih banyak lagi, yakni 376.469 unit.
Namun, di balik fungsinya yang besar, banyak dari tempat ibadah ini masih menghadapi tantangan dalam memenuhi kebutuhan operasionalnya, termasuk tagihan listrik.
Dalam rangka bulan suci Ramadhan 1446 H, sebuah program sosial hadir untuk membantu masjid dan mushola di Indonesia dengan melunasi tagihan listrik mereka secara gratis. Program yang diinisiasi hotelmurah.com itu bertujuan meringankan beban operasional tempat ibadah, terutama yang memiliki keterbatasan dana.
Melalui program ini, dana sebesar Rp500 juta per tahun dialokasikan khusus untuk membayar tagihan listrik pascabayar masjid dan mushola kecil di seluruh Indonesia.
"Setiap bulan, sekitar Rp50 juta disiapkan untuk membantu sekitar 1.000 masjid dan mushola dengan tagihan listrik maksimal Rp50.000 per bulan," kata CEO hotelmurah.com, Ari Sudrajat.
Inisiatif ini berawal dari temuan bahwa banyak masjid dan mushola yang menggunakan layanan pembayaran listrik melalui platform digital penyelenggara program. Menyadari kebutuhan ini, mereka kemudian berinisiatif membantu dengan membayarkan tagihan listrik sebagai bentuk kepedulian sosial.
"Kami ingin berbagi rezeki dan membantu operasional masjid serta mushola, terutama yang memiliki keterbatasan dana. Harapannya, program ini bisa sedikit meringankan beban pengurus masjid dan mushola, sehingga mereka bisa lebih fokus dalam memberikan pelayanan keagamaan kepada masyarakat," ujar lagi.
Pengurus masjid atau mushola yang ingin mendapatkan bantuan ini hanya perlu memasukkan ID Pelanggan PLN ke dalam sistem yang disediakan. Jika memenuhi kriteria, tagihan listrik mereka akan otomatis dibayarkan tanpa biaya tambahan.
Baca Juga: Masjid Kampus UGM Membludak! Jemaah Rela Kehujanan Demi Tausiyah Anies Baswedan
Namun, program ini hanya berlaku untuk tagihan listrik pascabayar, tidak mencakup listrik prabayar (token).
Langkah Kecil dengan Manfaat Besar
Meskipun saat ini program ini masih terbatas pada masjid dan mushola dengan tagihan listrik kecil, harapannya inisiatif ini dapat berkembang dan menjangkau lebih banyak tempat ibadah.
"Kami sadar langkah ini masih kecil, namun kami berharap ini bisa menjadi awal dari sesuatu yang lebih besar. Semoga ke depannya kami bisa membantu lebih banyak masjid dan mushola di seluruh Indonesia," tambah Ari.
Bulan suci Ramadhan memang menjadi momen untuk berbagi dan mempererat solidaritas sosial. Dengan adanya program seperti ini, diharapkan semakin banyak pihak yang turut serta dalam upaya membantu tempat ibadah agar dapat terus menjadi pusat kegiatan keagamaan dan sosial bagi masyarakat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!