Suara.com - Setelah sepuluh hari ditutup akibat erupsi Gunung Gamalama, bandara Babullah Ternate, Maluku Utara (Malut) dibuka kembali untuk aktivitas penerbangan dari dan ke Ternate.
"Hari ini Bandara Babullah dibuka dan semua maskapai penerbangan telah membuka rute dari dan ke Bandara Babullah, meskipun saat ini Bandara Babullah masih berstatus siaga," kata Kepala Bandara Babullah Ternate, Taslim Badaruddin di Ternate, Senin (29/12/2014).
Ia mengatakan, pesawat yang pertama kali mendarat di Bandara Babullah Ternate yakni pesawat Sriwijaya Air jenis boing 737-300 rute Jakarta-Ternate, tak lama kemudian pesawat Batik Air jenis Boeing 737-800 dari Jakarta-Makassar menuju Bandara Babullah Ternate.
Taslim mengakui, aktivitas penerbangan di Bandara Babullah Ternate terkesan dipaksakan, karena seharusnya pengoperasian Bandara Babullah, harus menunggu pemberitahuan dari Badan Pusat Vulkanologi, Mitigasi dan Geologi (PVMG) Bandung mengenai kondisi terakhir status Gunung Gamalama.
Namun, karena kondisi erupsi Gunung Gamalama sudah jauh menurun, pihak Bandara Babbullah Ternate sejak kemarin memastikan Bandara Babullah harus dibuka.
Menurut Taslim, BPVMG sampai saat ini melaporkan kondisi Gunung Gamalama masih dalam status siaga dan sesuai ketentuan, Bandara Babullah Ternate baru bisa dioperasikan kembali untuk aktivitas penerbangan kalau status Gunung Gamalama sudah diturunkan dari siaga menjadi waspada, Tetapi karena hal ini merupakan situasional, sehingga keputusan Bandara Babullah dibuka merupakan keputusan bersama.
"Gunung Gamalama masih dengan status siaga, jelas kami tidak mengambil risiko untuk membuka Bandara Babullah untuk aktivitas penerbangan, memang perkembangan kondisi status Gunung Gamalama kondisinya telah menurun," katanya.
Akan tetapi, kata Taslim, meskipun aktivitas di Bandara Babullah Ternate telah dibuka, namun tidak menutup kemungkinan akan ditutup kembali, jika ada peningkatan erupsi Gunung Gamalama.
Saat ini ada enam maskapai penerbangan yakni Garuda Indonesia, Sriwijaya Air, Batik Air, Ekspres Air, Wings Air dan Susi Air yang menerbangi Bandara Babullah, dengan intensitas mencapai 800 sampai 850 penumpang setiap hari. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 5 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Coverage Terbaik Untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp50 Ribuan
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Mau Perkuat Partai yang Dipimpin Prabowo, Budi Arie Bicara Soal Kapan Masuk Gerindra
-
Dasco: Gerindra Siap Tampung Gelombang Relawan Projo!
-
PLN Electric Run 2025 Siap Start Besok, Ribuan Pelari Dukung Gerakan Transisi Energi Bersih
-
Merapat ke Prabowo, Budi Arie Bicara Kemungkinan Jokowi Tak Lagi Jadi Dewan Penasihat Projo!
-
Hujan Lebat Iringi Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Begini Momennya
-
Usai Budi Arie Kasih Sinyal Gabung Gerindra, Projo Siap Lepas Wajah Jokowi dari Logo!
-
Beri Sinyal Kuat Gabung ke Gerindra, Budi Arie: Saya Satu-satunya yang Diminta Presiden
-
Cuma Hadir di Kongres Projo Lewat Video, Budi Arie Ungkap Kondisi Jokowi: Sudah Pulih, tapi...
-
Dari Blitar, Megawati Inisiasi Gagasan 'KAA Plus', Bangun Blok Baru Negara Global Selatan
-
Berenang Jelang Magrib, Remaja 16 Tahun Sudah 4 Hari Hilang usai Loncat dari Jembatan Kali Mampang