Suara.com - Setelah menghabiskan waktu selama 67 tahun sebagai suami istri, tidak ada yang bisa dipertanyakan bagaimana Floyd dan Violet Hartwig akan mengakhiri hidupnya selain bersama-sama. Ketika kondisi kesehatan keduanya memburuk, anak-anak mereka mendekatkan tempat tidur Floyd dan Violet di rumah sakit.
Sang anak meletakkan tangan ayahnya di atas tangan ibunya. Floyd (90 tahun) meninggal lebih dulu, Violet (89 tahun) menyusul lima jam kemudian. Mereka meninggal pada 11 Februari lalu di rumahnya di Easton, Fresno County, California, Amerika Serikat.
Keluarga mengatakan, Floyd dan Violet mempunyai keinginan untuk meninggal di rumah itu.
“Mereka ingin bersama-sama. Itu sudah jadi takdir mereka,” kata Donna Scharton, putri mereka.
Floyd mengenal Violet sejak kecil. Mereka dibesarkan di California tengah di sebuah kawasan pertanian di Easton. Benih cinta mulai tumbuh ketika Floyd hadir dalam sebuah acara pesta dansa. Ketika itu, Floyd bekerja sebagai pelaut di angkatan laut.
Mereka menikah pada 16 Agustus 1947. Ketika tengah menjalankan tugas, Floyd membanjiri Violet dengan surat cinta. Saat Floyd tidak melaut lagi keduanya membesarkan tiga anaknya di sebuah wilayah pertanian yang kecil. Mereka menanam kapas dan kalkun.
Violet ikut membantu di peternakan dan juga pekerjaan rumah sehari-hari. Setiap pagi, Violet selalu menyiapkan sarapan pagi untuk suami tercintanya.
“Mereka saling mendedikasikan diri satu sama lain. Bahkan orang lain yang melihat mereka mengatakan bahwa Floyd dan Violet mempunyai keterkaitan satu sama lain,” kata Donna.
Setelah Floyd meninggal, Cyntia – cucu dari pasangan itu – mengatakan kepada neneknya bahwa dia juga bisa pergi. Dia mengatakan, sang kakek tengah menanti kedatangannya.
Cynthia mengatakan, kisah cinta Floyd dan Violet merupakan contoh dari pernikahan yang berlangsung abadi.
“Sangat menyenangkan apabila dunia bisa kembali ke inti dari pernikahan. Saya rasa orang sudah tidak menyadari hal itu lagi. Mereka harus kembali ke dasar bahwa pernikahan adalah untuk selamanya. (News.com.au)
Tag
Berita Terkait
-
3 Zodiak Diramal Temukan Cinta Sejati Hari Ini 30 Desember 2025
-
Hoki Asmara! 5 Zodiak Ini Bakal Temukan Cinta Sejati di Desember 2025
-
Novel Red Bromelia: Cinta yang Tak Lenyap Meski Ingatan Hilang
-
Liku Asmara Mpok Alpa: Pernikahan Dini, Perceraian, Baru Menemukan Cinta Sejati
-
Kisah Kakek Setia Tuntun Istri Buta Jualan Telur Puyuh: Matanya Adalah Aku
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kasatgas Tito Pimpin Rakor Pembahasan Bantuan Rumah dan Bantuan Sosial Pascabencana
-
Partai Gema Bangsa Resmi Usung Prabowo di 2029: Ingin Akhiri Cengkeraman Oligarki!
-
Jakarta Siaga, BMKG Bunyikan Alarm Hujan Lebat Hari Ini
-
Akankah Rocky Gerung Hadir? Polda Metro Tunggu Kedatangannya Terkait Kasus Ijazah Palsu Jokowi
-
Jaga Marwah Non-Blok, Connie Ingatkan Presiden Tak Sembarang Bayar Iuran Dewan Perdamaian
-
Pura-pura Jadi Kurir Ekspedisi, Dua Pengedar Narkoba di Tangerang Tak Berkutik Diciduk Polisi
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump