Suara.com - Jajaran Polres Lhokseumawe, Aceh Utara berhasil menangkap dua pria anggota Din Minimi, kelompok sipil bersenjata yang diduga banyak melakukan tindakan kriminal di Kabupaten Aceh Utara. Dua orang yang ditangkap RS (28) dan MS (35) dilumpuhkan dengan timah panas.
Dari tangan tersangka polisi mengamankan dua pucuk pistol, empat butir amunisi kaliber 5,56, dua butir amunisi kaliber 7,62, tiga butir amunisi kaliber 9, dan satu selosong kaliber 5,56. Sementara satu tersangka lainnya berinisial BJ (30) berhasil meloloskan diri dengan membawa senjata api laras panjang jenis AK-47.
Kapolres Lhokseumawe AKBP Cahyo Hutomo melalui Kabag Ops Kompol Isharyadi di Lhokseumawe, Senin mengatakan, RS dan MS adalah warga Aceh Utara. Isharyadi menambahkan, kedua pelaku terpaksa ditembak kakinya karena mencoba melarikan diri saat disergap oleh petugas.
"Pada saat memberi tembakan peringatan, tidak diindahkan oleh kedua tersangka dan akhirnya petugas terpaksa menembakkan kaki kedua tersangka," ujarnya.
Kedua tersangka disergap di kawasan Desa Paloh Gadeng, Aceh Utara, Minggu, sekitar pukul 23.00 hingga pukul 24.00 WIB.
Bahkan, salah seorang dari tersangka itu sempat berupaya memberikan perlawanan dengan cara menembak. Namun pistol rakitan yang digunakan pelurunya macet. (Antara)
Berita Terkait
-
Aceh Kembali Tampung Rohingya: Shelter Baru untuk 92 Imigran di Lhokseumawe
-
Jangan Ngaku Pernah ke Lhokseumawe Kalau Belum Cicipi 6 Kuliner Legendaris Ini
-
Berburu Takjil Unik di Pasar Ramadan Lhokseumawe: Ada yang Tradisional, Ada yang Kekinian
-
3.000 Nelayan Lhokseumawe Hormati Tsunami Aceh, Dilarang Melaut 26 Desember
-
2 Dekade Tsunami Aceh: Lhokseumawe Gelar Penanaman Pohon Massal di Goa Jepang
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Kapolri Ungkap Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Jalani Operasi
-
Polda Metro Jaya Bakal Rilis Tentang Ledakan SMAN 72 Jakarta yang Lukai Puluhan Siswa
-
Sekjen PDIP Hasto Ingatkan Spirit Pengasingan Bung Karno di Konferda NTT
-
Masjid Dipasang Garis Polisi, Begini Kondisi SMAN 72 Jakarta Pasca Ledakan
-
Olah TKP Dinyatakan Rampung, Brimob Tinggalkan Lokasi, Polda Metro Jaya: Hasilnya Besok
-
Ledakan SMAN 72: Prabowo Beri Peringatan Keras! Ini Pesannya...
-
Ketua MPR: Tidak Ada Halangan bagi Soeharto untuk Dianugerahi Pemerintah Gelar Pahlawan Nasional
-
Misteri Ledakan SMA 72 Jakarta: Senjata Mainan Jadi Petunjuk Kunci, Apa yang Ditulis Pelaku?
-
Ledakan SMA 72 Jakarta: Pelaku Pelajar 17 Tahun, Kapolri Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Update Ledakan SMAN 72: Polisi Sebut 54 Siswa Terdampak, Motif Masih Didalami