Suara.com - Kepolisian Daerah Bali bersama tim evakuasi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) Kota Denpasar, menemukan jasad Angeline (8) yang terkubur dekat kandang ayam ternyata sambil memeluk boneka.
"Ada boneka di dalam jenazah dan ada kain yang membungkus jenazah," kata Kepala Polda Bali Inspektur Jenderal Polisi Ronny Sompie di Denpasar, Rabu (10/6/2015).
Dia menjelaskan, bahwa bocah malang itu dikubur di kedalaman tanah kurang dari dua meter.
Jasad korban ditemukan dalam kondisi tertelungkup dengan memeluk boneka peremupuan Korea dan dibungkus selimut.
Polisi sebelum menemukan jasad korban, telah menggali dua tanah yang berada di halaman belakang rumahnya di Jalan Sedap Malam Denpasar.
Hingga akhirnya pada galian ketiga kalinya, polisi mendapati tubuh mungil Angeline dalam kondisi tertelungkup di belakang halaman rumah milik ibu angkat korban di Jalan Sedap Malam, Sanur, Bali.
Saat ini jasad Angeline telah dibawa ke RSUP Sanglah Denpasar untuk selanjutnya diautopsi guna melengkapi kepentingan penyidikan.
Sementara itu, polisi saat ini tengah memeriksa Margaret, ibu angkat Angeline, dua kakak angkatnya yakni Kristin dan Ivone serta Agus, yang merupakan pembantu rumah tangga.
Awalnya bocah cilik ini dikabarkan hilang sejak pertengahan Mei 2015. Kecurigaan polisi menguatkan dugaan pembunuhan sejak keluarga mencoba menutup-nutupi informasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta
-
Masih Nunggak, Kejagung Sita Aset Musim Mas dan Permata Hijau Group
-
Sultan Najamudin: Semua Mantan Presiden RI yang Telah Berpulang Layak Diberi Gelar Pahlawan
-
Tragis! Siswa Internasional Pahoa Jatuh dari Lantai 8: Fakta Baru Terungkap
-
Bela Soeharto dari Tuduhan Genosida, Fadli Zon: Nggak Pernah Ada Buktinya