Suara.com - Siswi SMP yang masih berusia 12 tahun, Adinda Anggia Putri ditemukan tewas di area Perhutani Petak 17, RPH Tenjo, Desa Pangaur, Kecamatan Jasinga, Kabupaten Bogor. Sebelumnya, Putri memang tidak pulang berhari-hari.
Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Polisi Mohammad Iqbal mengatakan keberadaan Putri yang tak diketahui itu berdasarkan keterangan pihak keluarga. Keluarga melaporkan hilangnya Putri ke Polda Metro Jaya pada Rabu (28/10/2015) malam.
"Keluarga korban lapor semalam. Menurut keluarga, korban hilang sudah beberapa hari," kata Iqbal di Mapolda Metro Jaya, Kamis (29/10/2015).
Dikatakan Iqbal jika Adinda yang merupakan warga Jalan Bendungan Jatiluhur Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat itu memang sering keluar rumah. Itu didapat dari pengakuan pihak keluarga.
Saat ini polisi masih mencari teman dekat korban yang diduga sering bermain dengan korban.
"Kita juga masih mencari beberapa saksi kuat mengenai korban, sering jalan ke mana, sama siapa," kata Iqbal.
Saat ini Polda Metro Jaya tengah bekerja sama dengan Polrestro Bogor untuk melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut. Diduga Adinda yang merupakan siswi sekolah di MTs Al-Mubarak Jatiluhur, Jakarta Pusat itu meninggal dunia akibat tindakan kekerasan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
Jakarta 'Tenggelam' Lagi, 20 RT dan 5 Jalan Terendam Banjir, Ketinggian Air Capai 1,5 Meter
-
Sikat Banjir Jakarta, Pramono Anung Kebut Normalisasi Ciliwung yang Sempat Mandek
-
Nasib Ibu Guru Budi di Ujung Tanduk Usai Mediasi Buntu, Ortu Siswa Ngotot Lapor Polisi
-
Jakarta Masih Siaga Hujan Ekstrem, Pramono Anung Perpanjang PJJ dan WFH Hingga 1 Februari
-
Cegah Korban Bertambah, Pramono Minta Bina Marga Tambal Darurat Jalan Berlubang di Jakarta
-
Baru Januari, Jalan Berlubang Sudah Picu Puluhan Kecelakaan di Jakarta: Satu Orang Tewas
-
Modifikasi Cuaca Dituding Bikin Iklim Kacau, BMKG Beri Penjelasan
-
Daftar 28 Rute Transjakarta yang Terdampak Banjir Hari Ini
-
Hujan Deras Sejak Kemarin, 17 RT di Jakarta Timur dan Barat Terendam Banjir
-
Ratusan Taruna Akpol Diterjunkan ke Aceh Tamiang: Bersihkan Jalan hingga Pulihkan Sekolah