Suara.com - Seorang mantan penyanyi rap Jerman yang muncul dalam sejumlah video propaganda ISIS akhirnya tewas terbunuh dalam sebuah serangan udara yang dilancarkan pasukan Amerika Serikat di Suriah. Kematian lelaki yang terbiasa membujuk orang asing untuk bergabung dengan ISIS itu diungkap oleh dua orang pejabat AS, pada hari Kamis (29/10/2015).
Denis Cuspert, demikian nama penyanyi rap yang bergabung dengan ISIS tersebut. Lelaki kelahiran Berlin, Jerman itu menggunakan nama Deso Dogg sebagai nama panggungnya. Dirinya bergabung dengan ISIS pada tahun 2012 silam.
Dalam sebuah video propaganda yang dirilis ISIS pada bulan November 2014 lalu, Cuspert memperlihatkan sebuah potongan kepala. Ia mengklaimnya sebagai potongan kepala seorang lelaki yang menentang ISIS.
Menurut pemerintah AS, Cuspert bertindak sebagai perekrut anggota ISIS, terutama dari wilayah Jerman.
"Cuspert adalah tipe rekrutan ISIS yang mencari kedudukan, orang-orang yang sudah terlibat aktivitas kriminal di negara asalnya yang kemudian pergi ke Irak dan Suriah untuk melakukan kejahatan yang lebih buruk," bunyi sebuah pernyataan yang dirilis Departemen Luar Negeri Amerika Serikat, bulan Februari lalu.
Salah seorang pejabat AS mengatakan, Cuspert diyakini terbunuh dalam sebuah serangan udara AS tanggal 16 Oktober. Dua orang lain ikut tewas bersamanya. (Reuters)
Berita Terkait
-
Empat Pendukung ISIS di Sumatera Diciduk Densus 88! Gunakan Media Sosial untuk Provokasi Teror
-
Turki Gempur ISIS Online: 26 Orang Ditangkap Terkait Propaganda Teror di Medsos
-
Serangan Udara AS di Somalia Tewaskan Tokoh Kunci ISIS, Siapa?
-
Gempur Persembunyian ISIS di Pegunungan Somalia, AS Klaim Sukses Besar
-
Turki Desak Prancis Pulangkan Warganya yang Terlibat ISIS di Suriah
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Rocky Gerung Terpantau Turut Hadiri Rakernas PDIP di Ancol
-
Ganjar Soroti Pelaksanaan Demokrasi dan Isu Pilkada di Rakernas PDIP 2026
-
Tolak Wacana Pilkada via DPRD, Ganjar: Sikap PDI Perjuangan Sangat Jelas!
-
Dosen Utama STIK: UU ITE Tak Melemah, Penyebar Hoaks Tetap Bisa Dipidana!
-
AMLI Soroti Dampak Ranperda KTR: Usaha Reklame Tertekan, Tenaga Kerja Terancam
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis
-
Jelang Rakernas 2026, PDIP Terbitkan Instruksi Keras Larang Kader Korupsi
-
Bukan Hanya Soal Huntara, Ternyata Ini 4 Masalah Mendesak di Aceh Menurut Satgas Galapana DPR