Suara.com - Direktur Eksekutif Lembaga Survei Independen Nusantara, Yasin Muhammad mengemukakan, informasi mengenai adanya pejabat negara menggunakan jet pribadi pengusaha untuk kunjungan kerja ke daerah harus diusut kebenarannya.
"Pejabat negara, jika benar menggunakan fasilitas jet pribadi milik investor asing dan dapat mempengaruhi dalam mengambil keputusan pembangunan kilang gas Blok Masela, tidak bisa dibenarkan," katanya kepada pers di Jakarta, Kamis (!2/1/2016).
Karena itu, kata Yasin Muhammad, informasi tersebut harus diusut tuntas. Sebab jika benar berpotensi adanya praktik suap dan mempengaruhi kebijakan negara terkait pengelolaan kekayaan sumber daya alam yang diincar pihak asing.
"Jika memang benar bahwa Direktur Hulu Migas Kementerian ESDM menggunakan fasilitas jet pribadi dari Inpex, pemenang tender Blok Masela, tentu sangat mengecewakan dan harus diusut tuntas," katanya.
Menurut Yasin, pejabat negara dalam melakukan perjalanan dinas sudah dibiayai oleh negara. Jika fasilitas jet pribadi tersebut berkaitan dengan memuluskan pengelolaan Blok Masela, maka harus diusut tuntas karena berpotensi adanya praktik suap.
Penegasan Yasin Muhammad ini menanggapi beredarnya informasi dan foto Direktur Pembinaan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi, Kementerian ESDM Djoko Siswanto bersama pramugari di dalam private jet. Hal ini membuat heboh di twitter.
Dalam keterangan foto yang diunggah akun twitter@energibebas, Senin (11/1/2016), tertulis jet pribadi itu milik bos perusahaan minyak dan gas. Sementara itu, Djoko Siswanto kepada pers telah membantah menggunakan jet pribadi untuk kunjungan kerja ke daerah. "Itu berita bohong dan tidak benar," kata Djoko.
Djoko mengakui, foto yang beredar di media sosial memang dirinya. Namun dia membantah pesawat yang dinaikinya merupakan jet pribadi milik salah satu pengusaha migas.
"Itu hanya pesawat biasa yang di-'charter' untuk umum dan bukan jet pribadi," katanya.
Bantahan juga disampaikan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said dalam keterangan persnya Selasa (12/1/2015).
Sudirman Said membantah telah menggunakan pesawat jet pribadi untuk tugas setelah beredarnya foto Djoko Siswanto. (Antara)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Kemensos Butuh Rp2 Triliun Tangani Pasca-Bencana Sumatra, Anggaran Tersedia Baru Rp600 Miliar
-
KPK Ungkap Perusahaan Rudy Tanoesoedibjo Tak Salurkan Bansos
-
Isu Reshuffle Kabinet Mencuat, Menlu Sugiono: Saya Baru Dengar Sekarang
-
Isu Iuran Rp16,9 Triliun untuk Dewan Perdamaian, Menlu Sugiono: Itu Bukan 'Membership Fee'
-
Menteri PKP Maruarar Sirait Targetkan 2.603 Hunian Tetap di Sumatra Rampung Mei 2026
-
DPR Minta Perbaikan Infrastruktur Pascabencana Jangan Sampai Sia-sia Akibat Lingkungan Tak Terurus
-
Ahok Bongkar Rahasia Pertamina: Nego Minyak di Lapangan Golf, Lebih Murah dari Klub Malam
-
Mendes PDT: 29 Desa di Sumatra Hilang Akibat Banjir, Beberapa Berubah Jadi Sungai
-
Wamenkes Ungkap Kondisi Menyedihkan di Indonesia Akibat Kanker Serviks: 50 Persen Pasien Meninggal
-
Penghitungan Kerugian Negara Kasus Haji Tahap Final, KPK Bakal Tahan Gus Yaqut dan Gus Alex