Suara.com - Ibunda Rio Haryanto, Indah Pennywati meminta anaknya yang sukses menembus Formula 1 bersama Tim Manor Racing asal Inggris, tetap fokus dan berdoa seperti yang dilakukan selama ini.
"Pesan saya, Rio harus tetap fokus dan berdoa. Apalagi ini kejuaraan ini membutuhkan kerja keras dan konsentrasi yang tinggi," kata Indah Pennywati di Kantor Pertamina Jakarta, Kamis (18/2/2016).
Rio Haryanto setelah melalui perjuangan yang panjang akhirnya sukses menjadi orang pertama Indonesia yang bisa tampil di kejuaraan balap jet darat itu. Bahkan untuk tahun ini bisa dikatakan sebagai satu-satunya orang Asia yang di Formula 1.
Kepastian pebalap asal Solo, Jawa Tengah itu turun di Formula 1 bersama dengan Tim Manor Racing diputuskan setelah uang muka yang harus dituntaskan terbayar. Bahkan, Rio Haryanto sudah dipastikan bisa bermain selama satu musim.
"Kepastian Rio bergabung dengan Manor saya terima tadi malam. Sebelum ada kepastian ini, Rio selalu tanya termasuk masalah dana," ujarnya, sambil tersenyum.
Pihaknya berharap, Rio Haryanto memanfaatkan dengan baik kesempatan yang sudah didapat. Apalagi untuk bisa turun di Formula 1 melibatkan banyak pihak mulai dari Kemenpora, Kementerian BUMN maupun dari Pertamina yang sejak 2010 sudah memberikan dukungan dana.
Untuk bisa tampil di Formula 1 bersama Tim Manor Racing, manajemen Rio Haryanto membutuhkan dana 15 juta euro dan uang muka yang harus dibayarkan sebesar 3 juta euro. Namun, karena melampaui batas waktu, uang muka dinaikan menjadi 5,5 juta euro.
Uang muka tersebut akhirnya dibayar oleh manajemen Rio sebesar 3 juta euro. Sedangkan sisanya dibayar oleh Pertamina yang sejak awal akan memberikan dana bantuan sebesar 5,2 juta euro.
"Kami sudah membayar sebesar 2,250 juta euro. Untuk sisanya akan kami bayarkan setelah seri ketiga," kata Vice President Corporate Communications Pertamina, Vianda Pusponegoro.
Terkait kekurangan dana yang harus dibayarkan, Indah Pennywati menjelaskan akan segera dicarikan. Pihaknya optimistis jika kekurangan dana bisa terpenuhi hingga kejuaraan musim ini berakhir.
Apalagi, ada rencana bantuan dari pemerintah sebesar Rp100 miliar. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Potret Tunggangan Merakyat Rio Haryanto, Naik Motor Murah Buat Salat Jumat Bikin Warganet Terpikat
-
Seberapa Kaya Rio Haryanto? Sawer Karyawan sampai Undang Gilga Sahid-Happy Asmara di Syukuran Pernikahan
-
Berapa Tarif Manggung Gilga Sahid dan Happy Asmara? Diundang Tampil di Syukuran Pernikahan Rio Haryanto
-
Terungkap Tarif Makeup Athina Papadimitriou Istri Rio Haryanto, Pakai MUA Berbeda untuk Akad dan Resepsi
-
Ada Mobil Balap, Intip 7 Potret Resepsi Pernikahan Rio Haryanto dan Athina Papadimitriou
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Dana Bagi Hasil Jakarta dari Pemerintah Pusat Dipangkas Rp15 Triliun, Pramono Siapkan Skema Ini
-
KemenPPPA Dorong Evaluasi Program Makan Bergizi Gratis Pasca Kasus Keracunan
-
BGN Enggan Bicara Sanksi untuk Dapur MBG, Malah Sebut Mereka 'Pejuang Tanah Air'
-
Agus Suparmanto Sah Pimpin PPP, Mahkamah Partai Bantah Dualisme Usai Muktamar X Ancol
-
DPRD DKI Sidak 4 Lahan Parkir Ilegal, Pemprov Kehilangan Potensi Pendapatan Rp70 M per Tahun
-
Patok di Wilayah IUP PT WKM Jadi Perkara Pidana, Pengacara: Itu Dipasang di Belakang Police Line
-
Divonis 16 Tahun! Eks Dirut Asabri Siapkan PK, Singgung Kekeliruan Hakim
-
Eks Dirut PGN Ditahan KPK! Terima Suap SGD 500 Ribu, Sempat Beri 'Uang Perkenalan'
-
Ikutilah PLN Journalist Awards 2025, Apresiasi Bagi Pewarta Penggerak Literasi Energi Nasional
-
Soal Arahan Jokowi Dukung Prabowo-Gibran 2 Periode, Gus Yasin: PPP Selalu Sejalan dengan Pemerintah