Jaya Suprana. (Suara.com/Tomi Tresnady)
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Puan Maharani menghadiri acara deklarasi Gerakan Nasional Revolusi Mental oleh BPJS Ketenagakerjaan di Gedung BPJS jalan Gatot Subroto, Jakarta, Rabu(23/3/2016). Dalam acara tersebut, Puan diberi kesempatan untuk memberikan sambutan terkait revolusi mental yang dicanangkan oleh pemerintah.
Dan diakhir sambutannya, Puan pun mengutip pidato Bung Karno yang membicarakan revolusi mental. Dalam pidato tersebut diterangkan bahwa untuk mencapai revolusi mental sejati, maka diperlukan sebuah perjuangan yang total dari hati.
Karena sambutannya yang begitu menggetarkan tersebut, Pendiri Museum Rekor Indonesia, Jaya Suprana mengaku tidak sanggup memberikan penghargaan penyusunan 1001 buah puzzle yang membentuk logo Gerakan Nasional Revolusi Mental BPJS Ketenagakerjaan.
"Sebenarnya, saya tidak pantas memberikan penghargaan ini, yang layak sebenarnya Bung Karno sendiri," kata Suprana sesaat sebelum menyerahkan penghargaan MURI kepada Puan Maharani.
Namun, apa yang disampaikan oleh Penulis Buku Kelirumologi tersebut hanya ditanggapi dengan senyuman sumringah yang terpancar di wajahnya. Dia juga juga mengapresiasi pujian Suprana tersebut dengan memberikan tepuk tangan.
Tak hanya sampai disitu, Jaya Suprana juga mengaku dirinya merasa bangga dapat diundang pada acara tersebut dan bertemu dengan Putri Megawati Soekarno tersebut. Menurutnya, Puan sudah melaksanakan apa yang direncanakan dan yang sudah dimulai oleh Soekarno.
"Mba Puan, saya sangat bangga hari ini. Anda sudah berhasil meneruskan perjuangan Bung karno untuk menegakan revolusi mental," kata Suprana.
Komentar
Berita Terkait
-
Sekjen PDIP Hasto Ingatkan Spirit Pengasingan Bung Karno di Konferda NTT
-
Puan Blak-blakan Soal Aturan Masuk DPR: 'Kayak ke Rumah Kalian, Tok Tok Tok.. Assalamualaikum'
-
Puan Maharani Respons Pembatasan Titik Reses DPR: Anggaran Berpotensi Dipangkas
-
Puan Maharani Buka Suara soal Putusan MKD Terkait Anggota DPR Nonaktif: Hormati dan Tindak Lanjuti
-
RUU Perampasan Aset Belum Juga Dibahas, Begini Jawaban Puan Maharani
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Kapolri Ungkap Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Jalani Operasi
-
Polda Metro Jaya Bakal Rilis Tentang Ledakan SMAN 72 Jakarta yang Lukai Puluhan Siswa
-
Sekjen PDIP Hasto Ingatkan Spirit Pengasingan Bung Karno di Konferda NTT
-
Masjid Dipasang Garis Polisi, Begini Kondisi SMAN 72 Jakarta Pasca Ledakan
-
Olah TKP Dinyatakan Rampung, Brimob Tinggalkan Lokasi, Polda Metro Jaya: Hasilnya Besok
-
Ledakan SMAN 72: Prabowo Beri Peringatan Keras! Ini Pesannya...
-
Ketua MPR: Tidak Ada Halangan bagi Soeharto untuk Dianugerahi Pemerintah Gelar Pahlawan Nasional
-
Misteri Ledakan SMA 72 Jakarta: Senjata Mainan Jadi Petunjuk Kunci, Apa yang Ditulis Pelaku?
-
Ledakan SMA 72 Jakarta: Pelaku Pelajar 17 Tahun, Kapolri Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Update Ledakan SMAN 72: Polisi Sebut 54 Siswa Terdampak, Motif Masih Didalami