Suara.com - Pebalap sepeda dari Inggris, Chris Froome mengamankan statusnya sebagai salah satu pebalap sepeda legendaris di Tour de France, ketika ia memastikan gelar ketiganya pada Minggu (24/7/2016) setelah menjalani ajang yang berlangsung selama tiga pekan itu.
Andre Greipel asal Jerman memenangi tahapan ke-21 sekaligus tahapan terakhir, yang menempuh jarak 113 kilometer dari Chantilly yang berakhir di Champs Elysees di Paris.
Pebalap Team Sky itu selamat dari dua tubrukan dan bahkan berlari di jalanan gunung untuk menambahi gelarnya pada 2013 dan 2015, untuk menjadi pebalap sepeda pertama yang mampu mempertahankan gelar sejak Miguel Indurain pada 1995.
Pebalap sepeda AS Lance Armstrong memenangi tujuh gelar beruntun dari 1999, namun catatannya dihapus dari daftar pemenang setelah mengakui mengonsumsi doping.
Romain Bardet asal Prancis finis di peringkat kedua secara keseluruhan, mengungguli Nairo Quintana asal Kolombia.
Rafal Majka asal Polandia memenangi kaus polka dot untuk klasifikasi gunung, dan rekan setimnya di Tinkoff, juara dunia Peter Sagan, mengamankan kaus hijau kelima untuk poin-poin klasifikasi.
Sagan, yang memenangi tiga tahapan, juga terpilih sebagai pebalap sepeda paling agresif pada balapan selama tiga pekan ini, sedangkan Adam Yates memperlihatkan bahwa Britania memiliki banyak sumber daya, dengan menduduki peringkat keempat secara keseluruhan dan memenangi kaus putih untuk pebalap sepeda terbaik di bawah usia 25 tahun.
Pebalap sepeda Inggris lainnya, Mark Cavendish, juga mengklaim empat tahapan namun ia keluar dari balapan pada hari istirahat kedua untuk mempersiapkan diri mengikuti Olimpiade, di mana ia akan berkompetisi di trek. (Antara/Reuters)
Berita Terkait
-
Profil Nurfendi, Atlet Peraih Medali Emas Pertama Indonesia di ASEAN Para Games 2025
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Persembahkan 3 Medali SEA Games, Ayustina Delia Priatna Kini Bidik Asian Games 2026
-
Emas Ayustina Delia di SEA Games Thailand 2025, Titik Balik Menuju Asian Games dan Olimpiade
-
Siapa Rendy Varera? Cah Kediri Peraih Medali Pertama Indonesia di SEA Games 2025
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Bersama TP PKK, Kasatgas Tito Karnavian Turun Langsung Bantu Warga Terdampak di Aceh Tamiang
-
Menlu Sugiono Sebut Dunia Sambut Positif Pidato 'Prabowonomics', Indonesia Naik Tingkat?
-
AS Ambisi Kuasai Greenland, Bagaimana Sikap Indonesia?
-
Momen Menarik saat Prabowo Lepas Sarung Tangan Demi Salami dan Beri Koin ke Pengawal Swiss
-
Update Banjir Jakarta: 90 RT dan 9 Ruas Jalan Masih Tergenang hingga Sabtu Pagi
-
Selebgram Lula Lahfah Tewas Misterius di Kamar Apartemen, Polisi: Tak Ada Tanda Penganiayaan!
-
Inntip Momen Keakraban Macron Sambut Prabowo di Paris, Ada Pelukan Hangat saat Jamuan Pribadi
-
Polisi Temukan Obat dan Surat Rawat Jalan RSPI di Kamar Apartemen Selebgram Lula Lahfah
-
Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
-
Bantah Kabar 'Disemprot' Komisi VII DPR, Menpar Widiyanti: Beritanya Agak Lucu, Kami Baik-baik Saja