Kecoa mati dalam menu makanan seorang penumpang Air India. (Twitter)
Sudah sepantasnya, penumpang pesawat disajikan makanan yang bersih, sehat dan tentu saja higienis.
Namun apa yang ditemukan oleh lelaki bernama Rahul Raghuvanshi ini sungguh mengejutkan. Ia menemukan kecoa mati di dalam makanan yang disajikan dalam pesawat maskapai Air India.
Dilansir News.com, awalnya Rahul sedang dalam perjalanan dari Hyderabad menuju Chicago lewat New Delhi.
Lalu seperti biasa saat waktu makan tiba, sang pramugari memberikan makan malam ke penumpang pesawat.
Rahul yang seorang vegetarian segera menyantap makan malam tersebut, namun apa yang ditemukannya sungguh di luar dugaan. Sesaat sebelum gigitan makanan terakhir itu habis ia menemukan kecoa mati di wadah makanan tersebut.
Raul sempat merasa terhina karena ia hanya menyantap makanan non-daging, tapi malah mendapati kecoa dalam makanannya.
Tak lama kemudian, Raul mengeluhkan pengalamannya lewat twitter. Ia mengunggah foto makanan tersebut sambil memperlihatkan sisa makanan hampir habis dengan kecoa di baki alumunium foil.
"Penerbangan India ini menambahkan kecoa dalam menu vegetarian di AI127," kicau Rahul.
Tak lupa Rahul juga menambahkan hastag yang cukup menohok #sakitperutsaya, #trauma dan #kecoa dalam unggahannya.
Bahkan pengguna Twitter lain ikut merespon marah. Ada yang menulis, "Beginikah cara mereka melayani penumpangnya?" Beberapa yang lain menyebut perusahaan ini "maskapai gagal".
Akhirnya, keluhan Rahul menyebar di dunia maya, hingga manajemen Air India membalas kicauan Rahul lewat twitter.
"Kami minta maaf atas ketidaknyamannya. Kami memiliki kebijakan toleransi nol dalam hal ini. Tindakan lanjut akan kejadian ini wajib dilakukan," tulis Air India.
Bahkan Manajer Senior Bagian Komunikasi Air India, Dhananjay Kumar juga turun tangan dengan mengatakan, " Air India mencatat serius insiden ini dan mengeluarkan pemberitahuan pada bagian katering yang bersangkutan segera," tambahnya.
Hingga kini kasus ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut. (News.com.au)
Tag
Komentar
Berita Terkait
-
Cara Beli Acne Patch Bentuk Kecoa yang Viral, Apa Manfaatnya?
-
Mengapa Kecoa Sering Terbang ke Arah Manusia? Ini Alasannya
-
Viral Netizen Unggah Foto Kecoa di Tomoro Coffee, Warganet Curiga Minta Klarifikasi
-
Trending di Twitter/X, Ini Profil Pemilik Tomoro Coffee
-
Awas Modus Baru! Keluarga Ini Tipu Restoran dengan Kecoa Untuk Makan Gratis, Begini Caranya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Konsisten Berdayakan Desa, BNI Raih Penghargaan Hari Desa Nasional 2026
-
Konsisten Berdayakan Desa, BNI Raih Penghargaan Hari Desa Nasional 2026
-
Konsisten Berdayakan Desa, BNI Raih Penghargaan Hari Desa Nasional 2026
-
Banjir Lumpuhkan Sejumlah Rute Transjakarta, Penumpang Diimbau Cek Aplikasi
-
Mendagri: Pemerintah Kembalikan TKD Rp10,6 Triliun untuk Aceh, Sumut, dan Sumbar
-
Banjir Putus Akses ke Tanjung Priok, Polisi Izinkan dan Kawal Pemotor Masuk Tol
-
Banjir di Jalur Rel Semarang, Sejumlah Perjalanan Kereta Api dari Jakarta Dibatalkan dan Dialihkan
-
Meikarta Jadi Rusun Subsidi, KPK Buka Suara: Unit Kami Sita?
-
KPK Ungkap Eks Sekjen Kemnaker Diduga Tampung Uang Pemerasan TKA di Rekening Kerabat
-
Hujan Deras Rendam Jakarta Utara, 4 RT dan 18 Ruas Jalan Terendam Banjir