Suara.com - Jika dimasukkan ke Google, alamat Jalan Seno Raya, Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, akan mengarahkan ke markas Badan Intelijen Negara.
Alamat tersebut diunggah oleh pembuat blog analisabaladacintarizieq.blogspot.co.id yang memuat analisis tentang informasi pemilik domain baladacintarizieq.com terhubung dengan orang bernama Irfan Miftach.
Melalui situs, Irfan Miftach kemudian membuat bantahan atas informasi tersebut. Irfan membantah dirinya anggota BIN. Dia menegaskan aktivitasnya tak ada kaitan apapun dengan intelijen.
"PS: Gue bukan orang BIN dan situs ini tidak ada kaitannya dengan BIN," tulis Irfan MIftach.
Irfan Miftach meminta pembuat blog tersebut untuk berhenti menyebarkan informasi tidak benar tentang Irfan Miftach dan meluruskannya.
"Gue berharap kepada https://analisabaladacintarizieq.blogspot.co.id segera meluruskan tuduhan ini. Salam Irfan," tulis Irfan Miftach.
Di situsnya pula, Irfan Miftach membuat bantahan dan argumen panjang lebar yang intinya tuduhan bahwa dirinya menjadi penyebar situs baladacintarizieq.com tidak benar.
Irfan Miftach mengakui telah mirroring (penggandaan) situs baladacintarizieq.com tak lama setelah situs tersebut dihapus Kementerian Komunikasi dan Informatika.
DIa mengakui dua kesalahan dalam hal ini adalah pertama tidak melakukan restriction terhadap situs baladacintarizieq.com yang sudah dimirroring.
"2. Gue ketemu orang yang dengan analisa prematurnya menuduh gue penyebar konten tersebut," tulis Irfan Miftach.
Situs baladacintarizieq.com mencuat setelah menyebarkan chat sex, foto porno, dan rekaman percakapan yang kemudian menjerat pimpinan Front Pembela Islam Habib Rizieq Shihan dan Firza Husein menjadi tersangka kasus dugaan pornografi.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono membantah informasi yang menyebutkan domain www.baladacintarizieq.com berada di alamat Jalan Seno Raya dan dibuat oleh Irfan Miftach.
Argo mengatkan bahwa sampai saat ini polisi belum menemukan anonymous yang membuat dan menyebarkan situs tersebut.
Berita Terkait
-
Syahganda Bocorkan Amnesti Jilid 2: Prabowo Bakal Ampuni Ratusan Musuh Politik Jokowi
-
5 Fakta Panas Bentrok Berdarah di Ceramah Rizieq Shihab yang Sebabkan 15 Orang Terkapar
-
Siapa Dalang Penyerangan di Ceramah Habib Rizieq? 5 Orang Terluka Sajam, Ini Tuntutan HRS
-
Benarkah Ada Surat Perintah di Balik Aksi Tolak Habib Rizieq di Pemalang?
-
Terungkap! Ada Kesepakatan Damai Antara FPI dan PWI-LS Seminggu Sebelum Ceramah Rizieq Shihab
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting