Suara.com - Seorang remaja Muslim perempuan bernama Nabra Hassanen ditemukan tewas setelah dipukuli, dan dibunuh sesaat usai keluar dari masjid.
Perempuan 17 tahun itu sebelumnya tampak bersama teman-temannya berbuka puasa di sebuah restoran. Saat mereka meninggalkan restoran, mereka dilaporkan berhadapan dengan seorang sopir pada Senin (19/6) dini hari waktu setempat.
Gadis itu diduga diserang, dan mayatnya ditemukan di kolam terdekat. Tampak pemukul bisbol turut ditemukan di Herndon, Virginia.
"Saya pikir itu berkaitan dengan cara dia berpakaian, dan fakta bahwa dia adalah seorang Muslim," ungkap ibu korban, Sawsan Gazzar, kepada Washington Post.
Marwin Martinez Torres (22), telah ditangkap dan didakwa melakukan pembunuhan terhadap remaja perempuan Muslim tersebut. Polisi belum merilis apa yang mereka katakan adalah motif yang dicurigai, namun mereka memastikan tidak ada indikasi bahwa tindakannya itu kejahatan karena kebencian.
Sebuah halaman penggalangan dana telah mengumpulkan lebih dari 100 ribu poundsterling untuk memberi dukungan kepada keluarga Nabra setelah serangan tersebut.
Sementara itu, The All Dulles Area Muslim Society (Adams) mengatakan, sekelompok gadis masuk ke dalam masjid. Namun, Nabra terpisah dari mereka. Serangan tersebut dilaporkan terjadi sehari sebelum 'serangan teror' di luar sebuah masjid di Finsbury Park, London Utara.
Atas aksi teror itu, seorang pria telah ditangkap setelah mengemudikan mobil van putih ke kerumunan Muslim yang berkumpul untuk membantu memberi pertolongan pertama kepada seorang lelaki
Perdana Menteri Theresa May 'mengutuk tindakan ini', dan 'menyatakan sekali lagi bahwa kebencian dan kejahatan semacam ini tidak akan pernah berhasil.' (Metro)
Berita Terkait
-
Pelaku Teror Masjid London: Saya akan Bunuh Semua Muslim!
-
58 Orang Hilang dalam Kebakaran Apartemen London Dinyatakan Tewas
-
Live Tweet, Korban Kebakaran Apartemen London Akui Akan Mati
-
Mukjizat, Bayi Selamat Usai Dilempar Ibu dari Apartemen Terbakar
-
Bantu Korban Kebakaran Apartemen London, Adele Tuai Pujian
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
Aktivis Serukan Pemuka Agama Jaga Netralitas dari Kepentingan Politik
-
Terjaring OTT, Gubernur Riau Abdul Hamid Digelandang ke KPK Besok
-
Prabowo ke Tanah Abang! KAI Ungkap Agenda Mendadak di Istana
-
Jadi Event Lari Nol Emisi Pertama di Indonesia, PLN Electric Run 2025 Berlangsung Sukses
-
Tertunduk Lesu, Onad Kirim Pesan Cinta untuk Istri Usai Asesmen Narkoba
-
Lewat Grand Final Duta DPD, Sultan Najamudin Ajak Anak Muda Menjadi Aspirasi Daerah
-
Joget DPR di Depan Prabowo-Gibran: Saksi Ungkap Fakta Mengejutkan di Sidang MKD!
-
KPK Terbitkan Sprindik Baru dalam Kasus Korupsi Minyak Mentah dan Produk Kilang Pertamina-Petral
-
KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid, Jadi Operasi Tangkap Tangan Keenam di 2025
-
BREAKING NEWS! KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid