Suara.com - Seorang bintang porno gay ditangkap karena kasus pembunuhan, setelah kekasihnya ditemukan ditikam sampai mati oleh pemilik bangunan flatnya.
Othman Al-Muttalaby yang juga dikenal dengan nama Alkoraishie Ali dan Ali Liam (26), ditangkap pada hari Selasa karena kematian Keith Harris (48), saat dirawat di Rumah Sakit Umum Zuckerberg San Francisco.
Polisi belum mengatakan sakit apa yang dideritanya. Sementara itu, mayat Harris ditemukan Kamis lalu saat pemilik bangunan apartemennya, Paul Novales, mendatanginya setelah menerima laporan Harris tidak terlihat selama beberapa hari. Saat itu, Novales mengaku mengetuk pintu kamar Harris, tapi tidak ada jawaban.
"Saya membuka pintu dan ada banyak darah di lantai dan dinding dan pintu kamar mandi. Saya bahkan tidak masuk, saya tahu itu tidak baik, jadi saya menelefon 911," kata Novales seraya menggambarkan Harris sebagai jenis penyewa apartemen yang baik.
Menurut Bay Reporter, seorang tetangga menggambarkan mendengar teriakan pada hari Rabu 2 November sekitar jam 2 pagi, namun tidak dapat mengetahui ucapan yang diutarakan korban.
Teman Ali, Vivien Habeeb mengaku telah mendengar kabar dari Ali saat dia memanggilnya dari rumah sakit. Pekerja sosial juga mengatakan kepadanya, bahwa dia telah diinterogasi setelah menjalani operasi. Kekhawatiran pertama kali tentang kondisi Harris diketahui ketika dia gagal muncul di Automotive Mastermind, di mana dia bekerja sebagai manajer teknik.
Rekan kerja Harris, Holly Richards mengatakan, terakhir kali dia melihatnya pada 31 Oktober. Richards juga menggambarkan, hubungan Harris dan Ali itu tidak terlalu serius, tapi kadang-kadang dia membicarakan dengannya.
"Saya pikir mereka hanya bertengkar soal hubungan yang normal saja, tapi saya rasa Keith tidak pernah disalahgunakan," ungkapnya.
Ali memiliki berbagai pekerjaan, termasuk sebagai penari go-go, aktor porno, dan lelaki pendamping. Dia pernah bekerja untuk Str8UpGayPorn, Men.com dan Pride Studios. (Metro)
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Gaduh Internal Gerindra, Ini 4 Alasan Kader Daerah Tolak Keras Budi Arie
-
TB Hasanuddin: Larangan Polisi Duduki Jabatan Sipil Sudah Jelas, Tapi Pemerintah Tak Pernah Jalankan
-
Status Firli Bahuri Jadi 'Senjata', Keyakinan Roy Suryo Cs Tak Ditahan di Kasus Ijazah Jokowi
-
Polda Metro Jaya Jamin Profesionalisme, Ungkap Alasan Roy Suryo Cs Tak Ditahan Usai Diperiksa 9 Jam
-
BPJS Ketenagakerjaan Gelar Diskusi Panel: Perkuat Transparansi Pengelolaan Dana Jaminan Sosial
-
Prabowo Dengar, Alasan Kader Gerindra Menjerit Tolak Budi Arie
-
Yusril Beberkan Rencana 'Pemutihan' Nama Baik Napi, Ini Beda Rehabilitasi dan Hapus Pidana
-
Transjakarta Belum Bisa PHK Karyawan Terduga Pelaku Pelecehan, Tunggu Bukti Baru
-
Geledah Dinas Pendidikan Riau, KPK Cari Jejak Bukti Korupsi di Balik Kasus Pemerasan Gubernur
-
5 Fakta Mahasiswi Universitas Unpak Bogor: Surat Pilu Ditemukan, 'Maaf Ayah, Ibu, Mental Ira Hancur'