Suara.com - Pasangan ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo mengamankan partai perdana penyisihan turnamen bulu tangkis World Super Series Final Dubai 2017.
Berdasarkan data yang dikirimkan Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PP PBSI) di Jakarta, Rabu, kemenangan pasangan terkuat Indonesia untuk itu diraih atas duet Denmark Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding dalam pertandingan dua gim berdurasi 29 menit dengan skor 21-6, 21-16.
Marcus/Kevin tampil baik di laga pembuka ini, keduanya bermain taktis dan tak membiarkan duo Mads mengembangkan permainan yang akhirnya kian menambah keunggulan pasangan rangking satu dunia atas lawan mereka tersebut dengan kedudukan 4-2, dimana empat pertemuan terakhir berhasil dimenangkan Marcus/Kevin.
"Di gim kedua, kami merasa lawan lebih siap, tidak seperti di gim pertama dimana mereka banyak melakukan kesalahan sendiri. Namun mereka juga lebih sulit dimatikan di gim tersebut," ujar Marcus dalam keterangannya.
Meski memetik kemenangan dua gim langsung, namun Kevin/Marcus merasa belum bermain di performa terbaik mereka.
"Dibilang tampil seratus persen sih belum ya. Tetapi hari ini permainan kami cukup baik. Biasanya kalau di awal-awal turnamen kan masih agak susah mencari ritmenya, kali ini bisa langsung nyetel dan siap di lapangan. Kondisi lapangan pun normal, angin, shuttlecock, semua oke," ujar Kevin.
Selepas ini, Marcus/Kevin harus melewati dua laga lagi di penyisihan grup A melawan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang) dan Li Junhui/Liu Yuchen (China).
Sementara itu, Li/Liu yang merupakan pasangan kedua yang dijagokan di grup A, harus menderita kekalahan dari Kamura/Sonoda, dalam dua gim langsung, 17-21, 17-21.
Adapun Indonesia, mengirim tiga wakil ke turnamen ini. Di nomor ganda campuran, Praveen Jordan/Debby Susanto telah melakoni laga penyisihan grup A dan harus mengakui keunggulan Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong), dengan skor 13-21, 21-14, 16-21.
Sedangkan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akan bertanding melawan Chris Adcock/Gabrielle Adcock (Inggris). (Antara)
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Ajang Dunia MotoGPTM 2025 Jadi Penyelenggaraan Terbaik dan Dongkrak Pertumbuhan Ekonomi Daerah
-
Ketimbang Berpolemik, Kubu Agus Diminta Terima SK Mardiono Ketum PPP: Digugat pun Bakal Sia-sia?
-
Bima Arya: PLBN Sebatik Harus Mampu Dongkrak Ekonomi Masyarakat Perbatasan
-
Jangan Lewatkan! HUT ke-80 TNI di Monas Ada Doorprize 200 Motor, Makanan Gratis dan Atraksi Militer
-
Menhan Bocorkan Isi Pertemuan Para Tokoh di Rumah Prabowo, Begini Katanya
-
Efek Revisi UU TNI? KontraS Ungkap Lonjakan Drastis Kekerasan Aparat, Papua Jadi Episentrum
-
Ajudan Ungkap Pertemuan 4 Mata Jokowi dan Prabowo di Kertanegara, Setelah Itu Pamit
-
SK Menkum Sahkan Mardiono Ketum, Muncul Seruan Rekonsiliasi: Jangan Ada Tarik-Menarik Kepentingan!
-
Jokowi Sambangi Prabowo di Kertanegara Siang Tadi Lakukan Pertemuan Hampir 2 Jam, Bahas Apa?
-
Catatan Hitam KontraS di HUT TNI: Profesionalisme Tergerus, Pelibatan di Urusan Sipil Kian Meluas!