Suara.com - Nasib sial dialami dua pemuda bernama Bayu Setiawan dan M. Arif. Nekat mencuri tas dari dalam mobil, pemuda berusia 23 dan 25 tahun itu harus merasakan dinginnya lantai penjara Polsek Kelapa Dua, Tangerang.
Pelaku kepergok warga saat tengah beraksi di Jalam Empu Tantular Raya, Bencongan, Kelapa Dua, Tangerang, Senin (19/2/2018) malam. Tanggung sudah berhasil memecahkan kaca jendela mobil yang terparkir di lokasi, Pelaku pun mengambil tas tangan berwarna biru dari dalam mobil sebelum tancap gas dengan sepeda motor.
"Warga yang sedang melintas menggunakan sepeda motor melihat pelaku sedang memecahkan kaca pintu mobil bagian depan sebelah kiri," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Tangerang Ajun Komisaris Alexander Yurikho, Rabu (21/2/2018).
"Setelah mengambil sebuah tas tangan warna biru dari dalam mobil. Selanjutnya, pelaku lari dengan menumpang sepeda motor pelaku lain yang telah menunggu," kata dia.
Melihat pelaku kabur, warga sekitar berusaha mengejar hingga beberapa ratus meter dari lokasi pencurian. Beberapa petugas yang sedang melakukan patroli pun turut mengejar pelaku setelah mendengar teriakan warga.
Nahas, motor yang ditumpangi kedua pelaku menabrak pengendara lain di Jalan Mendut Raya. Kerasnya benturan dari tabrakan tersebut membuat Bayu dan rekannya terpental ke pinggir jalan. Keduanya pun langsung diringkus.
"Karena pelaku terjatuh anggota Vipers Polsek Kelapa Dua dibantu massa berhasil mengamankan kedua pelaku berikut barang bukti sebuah tas tangan merek Elle warna biru," kata dia.
Kedua pelaku, beserta barang bukti, digelandang ke Polsek Kelapa Dua. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, Bayu dan Arif dijerat Pasal 363 KUHP tentang Pencurian dengan Pemberatan dan terancam hukuman maksimal tujuh tahun penjara.
Baca Juga: Dibacok saat Misa Gereja St Lidwina, Romo Prier: Maafkan Suliyono
Berita Terkait
-
Survei: Mayoritas Publik Optimistis Reformasi Budaya Polri Terjadi di Tahun 2026
-
PDIP Desak Reformasi Total Polri: Hapus Dwifungsi dan Perkuat Pengawasan Eksternal
-
Polisi Periksa 12 Saksi Kasus Teror DJ Donny dan Influencer, Kapan Pelaku Ditangkap?
-
Polemik Pandji Pragiwaksono Memanas, Indro Warkop Beri Peringatan Keras Tentang Kritik di Indonesia
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Debit Air Berpotensi Naik, Ditpolairud Polda Metro Jaya Sisir Permukiman Warga di Pluit
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Jakarta Dikepung Banjir, Ini 5 Cara Pantau Kondisi Jalan dan Genangan Secara Real-Time
-
Superflu vs Flu Biasa: Perlu Panik atau Cukup Waspada?
-
BNI Pertegas Dukungan Sekolah Rakyat untuk Perluas Pemerataan Pendidikan Nasional
-
Tutup Rakernas I 2026, PDIP Umumkan 21 Rekomendasi Eksternal
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi
-
Hujan Deras Rendam 59 RT di Jakarta, Banjir di Pejaten Timur Capai Satu Meter