Suara.com - Mantan Ketua MPR Amien Rais menyampaikan ucapan belasungkawa sedalam-dalamnya atas meninggalnya Adara Taisti (27), menantu dari mantan menteri koordinator bidang perekonomian Hatta Rajasa. Dia berdoa suami Adara, Rasyid diberikan kesabaran.
“Saya atas nama keluarga besar, mengucapkan belasungkawa sekaligus mendoakan mudah-mudahan almarhumah mendapat khusnul khotimah. Masih sangat muda kemudian diharapkan oleh orangtua dan sanak saudara. Mestinya untuk meniti kehidupan yang lebih panjang lagi tapi Allah menghendaki lain,” ujar Amien Rais, Senin (21/5/2018).
Sejak pagi, Amien sudah menyambangi rumah duka di Jalan Sekolah Duta 1, Pondok Indah, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Pukul 09.30 WIB, Amien Rais keluar dengan mengenakan kemeja biru mudah dan peci hitam.
Kepada sejumlah wartawan, ia menceritakan jika istri Rasyid Rajasa meninggal dalam usia yang masih sangat muda. Rasyid dan Adara baru menikah 5 bulan.
“Kemudian meninggalkan kenangan terutama bagi mas Rasyid suaminya,” ujarnya.
Ia juga menyampaikan raut ketegaran suami dan keluarga yang di tinggalkan.
“Dan jadi tadi, yang menarik pas salat jenazah, itu mas Rasyid sang suami memimpin. Salat jenazah, saya terharu sekali karena. Nampak tegar walaupun raut wajahnya menyimpan kesedihan yang tiada tanya,” ungkapnya.
Ia mengatakan, jika saat di dalam, ia sempat berpelukan dengan Hatta Rajasa dan menyampikan pesan jika hidup harus terus tetap berjalan.
“Inilah manusia yang lemah tidak bisa keluar dari takdir Allah, jadi pesan saya ya, the show muat go on,” katanya.
Adara merupakan perempuan berumur 27 tahun. Meskipun masih muda, Adara sosok yang cukup menginspirasi dengan sederet reputasinya.
Adara tercatat siswi lulusan terbaik di Kincoppal-Rose, New South Wales, Australia. Bukan hanya itu, Adara juga melanjutkan jenjang pendidikannya di University New South Wales, Sidney jurusan Industrial Design dan lulus tahun 2013.
Setelah lulus, Adara sempat bekerja sebagai desain interior di Elle Decoration, namun baru-baru ini Adara memutuskan untuk fokus pada usaha barunya yang bergerak di bidang jual-beli barang branded online yang diberi nama Kravelist.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR
-
Polisi Berhasil Tangkap Sindikat Penambangan Ilegal di Taman Nasional Gunung Merapi
-
600 Ribu Penerima Bansos Dipakai Judi Online! Yusril Ungkap Fakta Mencengangkan
-
Pemerintah Segera Putihkan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Catat Waktunya!
-
Pengemudi Ojol Jadi Buron Usai Penumpangnya Tewas, Asosiasi Desak Pelaku Serahkan Diri
-
Sempat Kabur Saat Kena OTT, Gubernur Riau Ditangkap KPK di Kafe
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru