Suara.com - Jenazah Adara Taisti (27) dimakamkan di Taman Pemakaman Tanah Kusir, Jakarta Selatam, pukul 10.30 WIB. Jenazahnya dibawa menggunakan mobil jenazah berwarna Silver.
Almarhum diberangkatkan dari rumah duka di Jalan Sekolah Duta I, Pondok Indah, Jakarta Selatan. Tenda putih terbentang tepat di atas liang lahat pemakaman almarhumah Adara.
Mertua Adara, Hatta Rajasa dan suaminya, Rasyid ikut dalam pemakaman itu. Selain itu putra Susilo Bambang Yudhoyono, Edhie Baskoro Yudhoyono ikut ke tempat pemakaman. Ibas ditemani istrinya, Siti Ruby Aliya Rajasa.
Kerabat dekat yang telah menunggu, langsung menghampiri Ibas dan Aliya untuk mengucapkan bela sungkawa
Di hadapan liang halat, Ibas dan Rasyid tampak berdampingan. Rasyid juga yang memimpin adzan.
Wajah Rasyid menyimpan duka hingga liang perlahan tertutup oleh tanah. Isak tangis keluarga dan kerabat pun pecah saat jenazah diturunkan.
Jenazah Adara Taisti (27) dimakamkan di Taman Pemakaman Tanah Kusir. (Suara.com/Lili Handayani)
Adara baru menikah dengan Rasyid 5 bulan lalu. Dia meninggal di Jepang Sabtu (19/5/2018) di Jepang karena menderita kanker.
Adara merupakan perempuan berumur 27 tahun. Meskipun masih muda, Adara sosok yang cukup menginspirasi dengan sederet reputasinya.
Adara tercatat siswi lulusan terbaik di Kincoppal-Rose, New South Wales, Australia. Bukan hanya itu, Adara juga melanjutkan jenjang pendidikannya di University New South Wales, Sidney jurusan Industrial Design dan lulus tahun 2013.
Setelah lulus, Adara sempat bekerja sebagai desain interior di Elle Decoration, namun baru-baru ini Adara memutuskan untuk fokus pada usaha barunya yang bergerak di bidang jual-beli barang branded online yang diberi nama Kravelist.
Selain berprestasi, sosok Adara rupanya memiliki hubungan yang sangat dekat dengan kakak iparnya, Ruby Rajasa. Kedekatan mereka kerap terlihat dalam unggahan di akun Instagram pribadi milik Ruby Rajasa @ruby_26, seperti di bawah ini.
Jenazah Adara Taisti (27) dimakamkan di Taman Pemakaman Tanah Kusir. (Suara.com/Lili Handayani)
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Bawa 26 Kilogram Ganja, Pengemudi Mobil Diamankan Polres Labuhanbatu Selatan
-
Pimpin Dewan HAM PBB, Indonesia Dorong Dialog Lintas Kawasan dan Konsistensi Kebijakan
-
Korban Terakhir Speed Boat Tenggelam di Karimun Ditemukan
-
Megawati Tantang Militansi Kader: Buktikan Kalian Orang PDIP, Bantu Saudara Kita di Sumatra
-
PDIP Kenalkan Maskot Banteng Barata, Prananda Prabowo: Melambangkan Kekuatan Rakyat
-
Undang Rocky Gerung, PDIP Bahas Isu yang Jadi Sorotan Masyarakat di Rakernas
-
Kejar Target Sebelum Ramadan, Mendagri Minta Bantuan 15 Ribu TNI-Polri Bersihkan Lumpur Sumatra
-
OTT Pegawai Pajak, DJP Siap Beri Sanksi jika Terbukti Korupsi
-
Rocky Gerung Terpantau Turut Hadiri Rakernas PDIP di Ancol
-
Ganjar Soroti Pelaksanaan Demokrasi dan Isu Pilkada di Rakernas PDIP 2026