Suara.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menggelar bazaar di stasiun guna memeriahkan Ramadan 2018 sekaligus mensosialisasikan Asian Games yang akan digelar di Jakarta dan Palembang pada 18 Agustus 2018.
Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung menjadi stasiun pertama yang menggelar bazaar Ramadan. Setelahnya, acara bazaar akan disusul oleh Stasiun Gambir, Cirebon, Semarang, Tawang, Solo Balapan dan Surabaya Gubeng.
"Ramadan Market on Station ini ada di 6 stasiun ya. Ini ada tema baru juga untuk persiapan Asian Games dan pasti kita mendukung untuk Asian Games," ujar PMYT Direktur Komersial dan TI KAI, Apriyono Wedi Chresnanto di Bandung, Jawa Barat, Senin (28/5/2018).
Menurutnya, bazaar Ramadan merupakan salah satu bentuk kepedulian KAI terhadap UMKM yang berada di bawah binaan KAI di semua divisi regional (divre).
"Ini memang upaya kita membawa UMK ke stasiun. Selain itu, kami juga memang ingin mendekatkan kepada pengguna kereta api pelanggan kita dan kita ingin membawa juga masalah UMKM agar bisa lebih dekat dengan KAI," terang Apriyono.
Bazaar Ramadan akan berlangsung selama kurang lebih sepekan, mulai 28 Mei hingga 5 Juni mendatang. Beberapa pegiat UMKM yang menjajakan berbagai jenis sandang, pangan hingga pernak-pernik khas daerah masing-masing tersaji di tenda-tenda yang disediakan KAI di area parkir stasiun.
Terkait Asian Games, Apriyono mengatakan KAI mulai melakukan promosi seperti pemasangan baliho ataupun stiker Asian Games di beberapa kereta milik KAI. Selain itu, KAI pun bakal digunakan sebagai angkutan umum yang digunakan oleh atlet peserta Asian Games nanti.
"Untuk branding kereta kan sudah di Argo Parahyangan, nanti stasiun itu ada Cirebon dan stasiun yang di luar Jakarta Palembang itu kami akan pasang. Kami dari KAI intinya siap mendukung kegiatan Asian Games," tutupnya. (Aminuddin)
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
Skandal Terlupakan? Sepatu Kets asal Banten Terpapar Radioaktif Jauh Sebelum Kasus Udang Mencuat
-
Usai Soeharto dan Gus Dur, Giliran BJ Habibie Diusulkan Dapat Gelar Pahlawan Nasional
-
PN Jaksel Tolak Praperadilan PT Sanitarindo, KPK Lanjutkan Proses Sidang Korupsi JTTS
-
Dimotori Armand Maulana dan Ariel Noah, VISI Audiensi dengan Fraksi PDIP Soal Royalti Musik
-
Kondisi FN Membaik Pasca Operasi, Polisi Siap Korek Motif Ledakan Bom di SMA 72 Jakarta Besok
-
Wakil Ketua Komisi X DPR: Kemensos dan Kemendikbud Harus Jelaskan Soeharto Jadi Pahlawan
-
Tuan Rondahaim Saragih Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional, Bobby Nasution: Napoleon der Bataks
-
Polisi Sita Buku dan Dokumen dari Rumah Terduga Pelaku Peledakan SMA 72 Jakarta, Apa Relevansinya?
-
Dilimpahkan ke Kejari, Nadiem Makarim Ucapkan Salam Hormat kepada Guru di Hari Pahlawan
-
Soeharto Dapat Gelar Pahlawan, Ketua MPR Ingatkan Pencabutan TAP MPR Anti-KKN