Suara.com - Pelayanan ekstra pada mudik kali ini diberikan oleh PT Jasa Marga. Tak hanya layanan jalur mudik, pemudik juga diberi memberikan di sejumlah titik peristirahatan atau rest area tol trans Jawa.
Menurut AVP Corporate Communication Jasa Marga, Dwimawan Heru Santoso pemudik yang beruntung mendapatkan hadiah adalah pengunjung pertama singgah di lokasi rest area yang ada di sepanjang jalur tol Trans Jawa.
"Apresiasi yang diberikan kepada para pengunjung pertama berupa kartu uang elektronik (Unik) dan sertifikat," kata Dwimawan melalui keterangan tertulis, Sabtu (9/6/2018).
Menurut Dwimawan, PT Jasa Marga Properti (JMP), selaku anak cabang PT Jasa Marga memberikan hadiah tersebut kepada pemudik karena menggunakan tempat peristirahatan.
Tercatat ada 19 titik rest area di sepanjang koridor jalan tol Trans Jawa. Yakni tiga rest area yang telah beroperasi penuh, pertama rest area kilometer 88 jalur A dan B di ruas jalan Tol Purwakarta-Cileunyi (Purbaleunyi). Kemudian rest area kilometer 207 jalur A ruas Jalan Tol Palimanan-Kanci (Palikanci).
Selanjutnya, untuk rest area tol fungsional yakni di jalur fungsional Trans Jawa. Terdiri dari tiga rest area, yakni di Jalur fungsional Batang-Semarang kilometer 407 A, kilometer 420 A, dan kilometer 418 B.
Kemudian, dua titik rest area jalur tol Semarang-Solo, kilometwr 49 A, dan kilometer 49 B.
Selanjutnya, enam titik rest area di Jalan Tol Solo-Ngawi, kilometer 519 A, kilometer 519 B, kilometer 538 A, kilometer 538 B, kilometer 575 A, dan kilometer 575 B.
Lalu ada dua titik rest area di Jalan Tol Ngawi-Kertosono, kilometer 597A, kilometer 597 B. Selanjutnya satu titik rest area di jalan Tol Surabaya-Mojokerto, kilometer 725 A, dan dua titik rest area di jalan Tol Gempol-Pasuruan kilometer 16 A, dan kilometer 16 B.
Meski kebanyakan rest area masih fungsional, pihak Jasa Marga yakin pemudik dapat menikmati fasilitas yang diberikan seperti parkir gratis, toilet gratis, mushola, dan area retail.
"Ini untuk mendukung kegiatan arus mudik dan balik yang aman, nyaman dan lancar," ujar Dwimawan.
Maka itu, pihaknya meminta kepada pemudik yang melintas tol fungsional Trans Jawa untuk dapat menyiapkan diri dan memilih beristirahat bila sudah dalam keadaan lelah mengendarai kendaraan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram
-
Rawan Tumbang Saat Hujan Deras, Pemprov DKI Remajakan Puluhan Ribu Pohon di Jakarta
-
APBD Dipangkas, Dedi Mulyadi Sebut ASN Jabar Bakal Puasa Tahun Depan
-
Viral ASN Deli Serdang Ngaku Sulit Naik Pangkat, Bobby Nasution Langsung Mediasi dan Ini Hasilnya
-
Terungkap! 5 Fakta Baru Kasus Narkoba Onad: Pemasok Dibekuk, Statusnya Jadi Korban
-
Budi Arie Bantah Isu Projo Jauh dari Jokowi: Jangan di-Framing!
-
Budi Arie Hubungi Jokowi, Ungkap Rencana Ganti Logo Projo Lewat Sayembara